Tiga Jamaah Calhaj Embarkasi Medan Meninggal Dunia

Analisadaily (Medan) - Tiga jamaah calon haji (calhaj) embarkasi Medan meninggal dunia, dua diantaranya meninggal di Madinah, Arab Saudi, dan satu meninggal di rumah sakit di Medan.

"Dari 8 Kloter yang diberangkatkan, dua wafat di Madinah dan satu di rumah sakit," kata Sekretaris Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) embarkasi Medan, Muslim, di Asrama Haji Medan, Sabtu (5/8).

Dijelaskan, dua jamaah calon haji meninggal dunia di Madinah adalah Agus Salim Mulia Siregar, Kloter 02/MES, asal Tebing Tinggi. Agus meninggal pada Selasa (1/8) kemarin, disebabkan Intentional Injuries.

Sementara Syamsul Bahri dari Kloter 02/MES asal Tanjungbalai meninggal dunia pada Kamis (3/8) kemarin, di Rumah Sakit Haji Medan. Syamsul meninggal dikarenakan penyakit stroke.

Untuk jamaah satu lagi adalah Amnah Hasri Husin, Kloter 02/MES asal Serdang Bedagai, meninggal dunia pada Jumat (4/8) kemarin di Madinah. Amnah meninggal karena cardiovascular diseases atau serangan jantung.

Muslim menerangkan, jamaah calon haji yang meninggal dunia bukan karena kecelakaan, dan mendapat santunan dari PT Asuransi Jiwa Syariah (AJS) Amanahjiwa Giti Artha sebesar Rp 15.100.000 yang akan diserahkan kepada ahli waris.

"Untuk jamaah haji yang meninggal dunia akibat kecelakaan diberikan santunan sebesar Rp 30.200.000, dan jamaah haji yang cacat tetap total atau cacat tetap sebagian karena kecelakaan mendapat santunan sebesar Rp 15.100.000," terangnya.

(JW)

Baca Juga

Rekomendasi