Wagub Djarot Minta Polisi Tangkap 2 Kapal Buang Limbah di Kepulauan Seribu

detikNews - Jakarta, Ulah kapal-kapal yang membuang limbah di Kepulauan Seribu membuat Wagub DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat geram. Ia meminta polisi menangkap pemilik kapal itu agar ada efek jera.

Wagub Djarot telah mengantongi laporan dari Plt Bupati Kepulauan Seribu yang memergoki 2 kapal yang diduga tengah membuang limbah di kawasan Pulau Rengat, Kepulauan Seribu, Rabu 30 Juli lalu. 

"Saya sudah dapat laporan dari Plt Bupati Seribu, itu sudah ada foto-fotonya. Jadi ya tangkap dong, itu sudah ranah hukum dan itu merusak betul, berbahaya sekali," kata Djarot di Balai Kota, Jl Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Senin (3/8/2015).

"Saya minta kepada Polda untuk bisa menangkap," lanjutnya.

Menurut Djarot, bisa saja apa yang dilakukan kapal tersebut bukan yang pertama. "Kalau seperti itu kan gejala bahwa mungkin saja bukan pertama kali, sebelumnya mungkin ada atau ke depannya supaya mereka jera," ujar politikus PDIP itu.

"Laut kita harus kita sendiri yang jaga, masa seenaknya sendiri saja. Itu harus diusut, tangkap, siapa perusahaannya. Penjagaan kan tidak mungkin dijaga sendiri oleh kita, kepolisian juga ikut membantu," imbuhnya. (rna)

()

Baca Juga

Rekomendasi