Bupati Langkat Pantau Tiga Desa

110 Desa di Langkat Gelar Pilkades

Stabat, (Analisa). Sebanyak 360 calon bersaing merebut 110 jabatan Kepala Desa (Kades) pada Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) se Kabupaten Langkat, secara serentak untuk gelombang II yang digelar, Kamis (28/4).

“Gelombang II di Langkat, terdapat 110 desa yang menggelar Pilkades secara serentak dengan jumlah keseluruhan calon berjumlah 360 calon,” ujar Kepala Badan PMDK Langkat, H Jaya Sitepu.

Dijelaskannya, desa yang mengikuti Pilkades gelombang II di Langkat untuk Kecamatan Bahorok, yakni Desa Sei Musam, Perkebunan Sei Musam, Suka Rakyat, Batu Jong-jong, Lau Damak, Ujung Damak, Ujung Bandar, Perkebunan Pulo Rambung dan Perkebunan Bukit Lawang.

Kecamatan Kutambaru, yakni Desa Sulkam, Namotongan, Namoterasi. Tingkat Kecamatan Salapian, Desa Lau Tepu, Perkebunan Tanjung Keliling, Perkebunan Bandar Telu, Lau Lugur, Perkebunan Tambunan, Prangguam dan Adin Tengah. 

Kecamatan Sirapit, Desa Keriahen, Suka Pulung dan Sebertung. Kecamatan Kuala, Desa Sei Penjara, Raja Tengah Perkebunan Bekiun, Namo Mbelin, Beruam dan Dalan Naman. Kecamatan Selesai, Desa Sei Limbat, Mancang, Padang Brahrang, Selayang Baru, Perhiasan, Kuta Parit dan Lau Mulgap.

Kecamatan Sei Bingei, Desa Purwobinangun, Pasar VI Kwala Mencirim, Simpang Kuta Buluh, Pekan Sawah, Pasar IV Namu Terasi, Gunung Ambat, Rumah Galuh, Durian Lingga dan Tanjung Gunung. Kemudian pada Kecamatan Binjai, Desa Sambirejo, Sidumulyo, Tanjung Jati.

Kecamatan Stabat, Desa Pantai Gemi dan Ara Condong. Kecamatan Hinai, Desa Batu Malenggang, Tamaran, Muka Raya, Hinai Kanan, Perkebunan Tanjung Beringin dan Suka Damai Timur. Kecamatan Secanggang, Kwala Besar, Sungai Ular, Secanggang, Tanjung Ibus, Kebun Kelapa, Suka Mulia, Kepala Sungai, Teluk, Karang Anyar dan Pantai Geding.

Kecamatan Wampu, Desa Bukit Melintang, Stabat Lama, Besilam BL, Stungkit dan Kebun Balok. Kecamatan Tanjung Pura, Desa Paya Perupuk, Pematang Tengah, Serapuh Asli, Pekubuan, Teluk Bakung, Pematang Serai, Baja Kuning, Karya Maju, Suka Maju, Pematang Cengal dan Tapak Kuda.

Kecamatan Seberang, Desa Mekar Sawit, Alur Gadung, Sei Litur Tasik. Kecamatan Batang Serangan, Desa Sei Serdang, Sei Musam, Padang Tualang, Buluh Telang, Bukit Sari, Banjaran Raya, Sukaramai, dan Tebing Tanjung Selamat. Kecamatan Gebang, Desa Dogang, Kwala Gebang dan Padang Langkat Pasiran.

Kecamatan Sei Lepan, Desa Puraka-I, Harapan Baru, Harapan Makmur dan Lama. Kecamatan Brandan Barat, Desa Lubuk Kertang. Kecamatan Pangkalan Susu, Desa Tanjung Pasir, Pangkalan Siata dan Pulau Kampai. Kecamatan Besitang, Desa Bukit Mas. Kecamatan Pematang Jaya, Desa Limau Mungkur, Pematang Tengah, Damar Condong, Perkebunan Perapen, Serang Jaya, Salahaji.

Bupati Langkat, Ngogesa Sitepu SH bersama keluarga memberikan hak suaranya (nyoblos) di Tempat Pemilihan Suara (TPS) di Jalan KH. Dewantara Desa Sei Limbat Kecamatan Selesai.

Coblos

Dengan menggunakan baju batik, bupati bersama keluarga senang melihat antusias masyarakat yang tinggi, “Ini gambaran baik bagi Langkat ke depannya, karena masyarakat peduli terhadap siapa yang akan memimpin desa mereka kedepan,”kata Ngogesa.

Ngogesa menambahkan, dengan respond baik itu, pastinya, kepala desa yang terpilih nantinya mengetahui masyarakat menginginkan kepala desa yang baik dan amanah.

“Jalankan amanah dengan sebaik-baiknya, jadilah kepala desa yang disukai masyarakat dengan bekerja secara professional dan terus mengutamakan kepentingan kemajuan desa,” ujar Ngogesa.

Ngogesa berharap kepada seluruh calon kades agar siap untuk menang dan kalah, persaingan itu biasa, yang terpenting bagaimana cara kita berjalan bersama dengan seluruh masyarakat desa termaksud dengan calon Kades yang kalah setelah pelaksanaan pilkades ini berakhir untuk membangun desa bersama.

Usai memberikan hak suara di Desa Sei Limbat, Bupati didampingi Wabup H. Sulistianto, Inspektorat H. Amril, Kepala KPT Ikhsan, Kabag Humas Rizal Gunawan Gultom dan sejumlah SKPD memantau pelaksanan Pilkades, yakni Desa Padang Brahrang Kecamatan Selesai dan Desa Perkebunan Bekiun Kecamatan Kuala. (hpg)

()

Baca Juga

Rekomendasi