Medan, (Analisa). Para tamu perayaan 10 tahun Perkumpulan Keluarga Besar Marga Zhu Sumut merasa kagum melihat pelaksanaan dan pelayanan tuan rumah yang dinilai luar biasa dalam acara syukurannya. Dinilai luar biasa karena pelaksanaannya berlangsung selama berhari-hari dan belum pernah ditemukan acara seperti ini di tempat lain.
Ketua Perkumpulan Marga Zhu Sumut Sugio/Zhu Ze Han mengatakan: “Kekaguman para tamu dari luar Sumut (Jakarta, Bandung, Palembang, Lampung) dan dari luar negeri (Guangxi, Tje Tjiang, Guangzhou, Hong Kong, Taiwan, Filipina, Singapura dan Malaysia) tentu menambah keharuman dan memacu Perkumpulan Marga Zhu Sumut untuk lebih baik lagi di masa mendatang.”
Seraya menikmati suasana Kota Medan para tamu diajak ke berbagai restoran sambil memperkenalkan kuliner, yang tentu menambah penghasilan masyarakat.
Para tamu juga kagum melihat keindahan panorama Danau Toba yang dicanangkan pemerintah RI sebagai salah satu tujuan wisata internasional. Dikatakan bahwa suasananya, yang sungguh menakjubkan dan mengandung nilai majis, jauh berbeda dari cerita orang setelah melihat langsung. Bahkan mereka juga tur ke daerah wisata Brastagi namun mereka mengeluh perjalanan mereka ke sana sungguh melelahkan karena kondisi jalannya kurang mendukung.
Pada umumnya para tamu sangat gembira pelayanan Perkumpulan Marga Zhu Sumut yang baru pertama kali ini perayaan ulang tahunnya sangat meriah. Kegiatan besar ini terjadi semenjak Sugio menjabat sebagai ketua perkumpulan tersebut.
Selain Ketua Presidium Persatuan Marga Zhu Sedunia Zhu Yao Quan, Ketua INTI Sumut Anwar Susanto yang diwakili Tomi Winstan, dan pejabat lainnya, juga Konsul Jenderal RRT di Medan Zhu Hong Hai menghadiri perayaan HUT ke-10 paguyuban tersebut. Dia mengatakan sangat bangga dan beryukur dapat menghadiri kegiatan Marga Zhu yang mengingatkannya kembali bahwa saudara-saudaranya dapat merayakan ultah tersebut untuk lebih mempererat hubungan silaturahmi sesama Marga Zhu. Selain itu diharapkan perkumpulan ini dapat saling membantu satu sama lain sesama saudara yang sangat membutuhkannya.
Sugio didampingi wakil ketua Chuwindra mengatakan pada acara malam perpisahan perayaan HUT ke-10 di Restoran Hee Lai Ton Jalan Gandhi Medan, merasa bangga dan bersyukur karena kegiatan demi kegiatan yang dilakukan selama beberapa hari ini dapat berjalan dengan baik dan lancar. Acara malam perpisahan juga diadakan setelah tamu-tamu yang tur dua hari ke Danau Toba dan Brastagi kembali ke Medan sebelum pulang ke negara dan daerah masing-masing.
Salah seorang peserta perayaan Edy Chandra, SE merasa senang adanya kegiatan ini karena lewat perkumpulan apalagi kegiatannya berlangsung beberapa hari, suasana kekerabatan dan persaudaraan lebih akrab. Semoga kegiatan perayaan ini dapat dilangsungkan lebih besar lagi tahun-tahun mendatang.
Drs Herman K Siregar, SH salah satu dari panitia inti yang meliputi Zhu Chang Seng, Chuwindra, Zhu Li Wi (Jean), Budi, Rudi, Teti, SH, PPAT dan Zhu Yau Hua, menyatakan pada umumnya para tamu termasuk dari luar Sumut merasa senang dan menilai kegiatannya luar biasa. Luar biasa karena perayaannya bukan cuma satu hari melainkan berhari-hari dengan segala program kegiatannya. (js/kts)