Dinas Pertamanan Ikut Bantu Padamkan Api di Pasar Aksara

Analisadaily (Medan) - Sudah lebih sepuluh jam Pasar Aksara tidak mampu melawan panasnya api. Sedikitnya 30 unit mobil pemadam kebakaran Kota Medan dan dua unit pemadam Kabupaten Deli Serdang membantu memadamkan api.

Petugas pemadam kebakaran Kota Medan, Yudhi, menyebutkan mereka juga mendapatkan bantuan tenaga dari Dinas Pertamanan Kota Medan.

"10 mobil air milik Dinas Pertamanan juga ada di banyak lokasi. Ini pun sudah ganti shift kami bang, shift malam," ungkapnya, Selasa (12/7) malam.

Seperti diketahui sebelumnya, api dengan cepat menyambar Pasar Aksara yang terletak di kawasan Jalan Prof. HM Yamin Selasa siang. Belum diketahui kerugian yang dialami oleh plaza empat lantai tersebut.

(RDN)

Baca Juga

Rekomendasi