Medan, (Analisa). Dua kios tempat penjualan bumbu dan ayam di Pasar Simpang Limun Jalan Kemiri I Medan terbakar, Kamis (18/5) malam.
Tidak ada korban jiwa maupun luka-luka dalam musibah ini, namun kobaran api yang menghanghuskan dua kios ini sempat menimbulkan kepanikan warga sekitar.
Informasi yang diterima Analisa di lokasi kejadian menyebutkan, kobaran api pertama kali terlihat sekitar pukul 20.00 WIB dari kios Sami penjual bumbu di sebelah kios penjual ayam yang juga turut terbakar.
“Kejadian pastinya bermula ketika pengawas Pasar di Jalan Kemiri I P Ginting melihat banyaknya asap di sekitar pasar.
Ia pun bersama anggotanya bergegas memeriksa satu persatu kios untuk memastikan asal asap yang terus ber tambah sekitar pasar tersebut.
Setelah menemukan asal asap dan api yang makin ma rak, kemudian bersama anggotanya ia berteriak membe ritahukan warga sekitar bahwa telah terjadi kebakaran.
Hingga seketika itu juga warga sekitar memenuhi pasar untuk bersama-sama membantu memadamkan api yang ada di dalam kios bumbu milik Sami.
Namun upaya memadamkan api oleh masyarakat terhalang oleh pintu kios yang masih berdiri kokoh karena belum ikut terbakar.
“Upaya mendobrak pintu juga dilakukan hingga akhirnya dua mobil pemadam kebakaran berhasil masuk ke lokasi kebakaran.
Warga yang ramai juga saling bahu-membahu mem bantu meyirami api dengan peralatan seadanya agar kebakaran tak meluas.
Setelah dua armada melakukan upaya penyemprotan air, kobaran api akhirnya bisa dipadamkan. (ham/amad)