Analisadaily (Medan) - Keadaan ketenagakerjaan di Sumatera Utara pada Februari 2017 menunjukkan adanya peningkatan jumlah angkatan kerja, jumlah penduduk bekerja dan jumlah pengangguran terbuka.
Kepala Badan Pusat Statistik Sumatera Utara (BPS Sumut) Syech Suhaimi mengatakan, jumlah angkatan kerja di Sumut pada Februari 2017 mencapai 6,72 juta orang atau bertambah sekitar 123 ribu orang bila dibanding angkatan kerja Februari 2016, yaitu sebesar 6,59 juta orang.
Untuk penduduk yang bekerja pada Februari 2017 mencapai 6,29 juta orang atau bertambah sekitar 121 ribu orang dibanding Februari 2016, yaitu sebesar 6,17 juta orang.
“Jumlah pengangguran terbuka juga mengalami peningkatan dari 428 ribu pada Februari 2016 menjadi 430 ribu pada Februari 2017 atau bertambah sebanyak dua ribu orang,” kata Suhaimi, Jumat (5/5).
Dijelaskannya, selama periode Februari 2016-Februari 2017, Tingkat Partisipasi Angkatan Kerja (TPAK) mengalami peningkatan yang relatif kecil dari 68,87 persen pada Februari 2016 menjadi 69,13 persen pada Februari 2017.
Sementara tingkat pengangguran terbuka menurun dari 6,49 persen pada Februari 2016 menjadi 6,41 persen pada Februari 2017.
“Hal yang juga positif adalah menurunnya setengah menganggur dari 566 ribu orang pada Februari 2016 turun menjadi 521 ribu pada Februari 2017,” jelasnya.