Sidikalang, (Analisa). Perkumpulan Anak Rantau Desa Juma Gerat (PAR-DJG) Kecamatan Tigalingga Kabupaten Dairi periode 2018-2021 dikukuhkan balum lama ini. Jahipas Silalahi terpilih sebagai ketua lewat musyawarah dan Herbet Situmeang selaku Wakil Ketua.
Selanjutnya, Sekretaris dipercayakan kepada Sakti Ginting sementara kapasitas penasihat dialamatkan kepada Parmbumbunan Sagala, Mangasa Situmorang, Malin Situmeang dan Pancius Simamora.
Jahipas mengatakan, organisasi ini harus memberi aksi konkret di tengah masyarakat. Dengan demikian, keberadaan dan kontribusi benar-benar dapat dirasakan.
Diutarakannya, PAR-DJG adalah wadah komunikasi guna menyatukan ide, visi dan misi yang relevan diterapkan di kampung halaman.
Di tengah perkembangan teknologi, tidak dapat dipungkiri, adat budaya lokal kian terdegradasi. Sehubungan itu Jahipas mengingatkan, masing-masing membentengi diri dari ekses buruk. Nilai-nilai peradaban dan sosial harus ditanamkan sejak dini kepada anak.
“Kita harus melestarian budaya Batak. Sub etnis Toba, Pakpak, Karo, Simalungun dan Nias mesti memperkokoh adat budaya masing-masing sebagai bagian menjaga keutuhan bangsa dan memperkokoh jatri diri. Kita patut bangga sebagai orang Batak di manapun berada,” kata Jahipas.
Parbumbunan Sagala menerangkan, Desa Juma Gerat telah melahirkan beberapa intelektual. Mereka lumayan meraih sukses di bidang dunia usaha, aparatur sipil negara maupun politisi. Diutarakan, Josen Silalahi kini aktif sebagai anggota DPRD Kabupaten Palalawan Riau untuk periode kedua. Selanjutnya, Maurip Silaban menjabat Kapolsek di wilayah Tanjungbalai.
Diterangkan, dukungan anak rantau sangat penting bagi percepatan pembangunan. Kurang etis selalu menanti ukuran pemerintah. Kalau kedua pihak serta warga bersinergi, dia optimis, kesejahteraan lebih cepat meningkat. Menurutnya, wadah ini akan bergerak di bidang sosial, ekonomi dan pendidikan.
Pada kesempatan itu, Parbumbunan menyerahkan bantuan perlengkapan voli. Pemuda di 8 dusun di desa itu diharap memanfaatkan, minimal memeriahkan peringatan detik-detik Proklamasi tahun 2018. Agenda dihadiri Kepala Desa Rolaba Lumban Gaol dan puluhan kaum lansia. Pemuka masyarakat, Ernis Nahampun mengapresiasi kekompakan perantau. (ssr)