Puluhan Penerbit Meriahkan Medan Book Fair 2019 di UMSU

puluhan-penerbit-meriahkan-medan-book-fair-2019-di-umsu

Analisadaily (Medan) - Puluhan penerbit akan meramaikan Medan Book Fair 2019 kerja sama Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) dengan Ikatan Penerbit Indonesia (IKAPI) Sumut di Kampus III UMSU, Jalan Muktar Basri, Kota Medan.

Kegiatan dilaksanakan selama lima hari, yaitu 4 sampai 8 November 2019, berlangsung gratis dan terbuka untuk umum. Keikutsertakaan puluhan penerbit, ditambah UMSU Press terungkap setelah pihak UMSU dan IKAPI Sumut melakukan rapat baru-baru ini.

Adapun penerbit yang ikut serta, Penerbit Erlangga, Kelompok Agromedia, Prenadamedia group, Luxima, Gema Insani, RajaGrafindo Persada, Bumi Aksara Group. Keudian Aqwan, Pustaka Al-Kausar, Penerbit Partama Mitra Sari, Penerbit Mitra Group, Buku Kita, Zikrul Hakim, PT Niaga Swadaya, Diva Press, Mizan, Alfasyam Publishing, Mandiri Publishin, Perdana Publishing, Elba, dan Astri Media, ditambah UMSU Press.

Selain dari penerbit, buku-buku karya dosen dan mahasiswa UMSU juga akan turut meramaikan Medan Book Fair 2019. Buku-buku dosen dan mahasiswa nantinya akan dipamerkan juga diperjualbelikan.

“Kegiatan ini diikuti oleh puluhan penerbit baik lokal maupun nasional, tersedia diskon khusus sampai 70%,” kata Ketua Panitia Medan Book Fair dari IKAPI Sumut, Redyanto Sidi, didampingi Abednego Tambun, Minggu (3/11).

Senada dengan hal tersebut, Ketua IKAPI Sumut, Doni Irfan Alfian, mengapresiasi UMSU yang sangat peduli dengan dunia Literasi Sumatera saat ini.

“Ke depan kerja sama ini akan terus terjalin dan ditingkatkan. Insyaallah UMSU Press akan menjadi anggota kita,” ujarnya.

Rektor UMSU diwakili Kepala Perpustakaan UMSU, Muhammad Arifin mengatakan, Medan Book Fair 2019 merupakan kegiatan kerja sama antara UMSU dan IKAPI Sumut. Tujuan ke depan terjalinnya MoU antara keduanya dan UMSU Press menjadi bagian IKAPI Sumut.

Selain Medan Book Fair 2019, kegiatan yang tidak kalah penting yakni Sudut Inspirasi, merupakan implementasi dari penghargaan BI Corner Award 2018 dan menghadirkan penulis buku Kami {bukan} Sarjana Kertas yang bestseller nasional, yakni JS Khairen.

Ada 500 peserta yang akan ikut dalam kegiatan sharing creative writing ini. Ada juga stand khusu Perpustakaan Bank Indonesia dan stand Warung Prancis yang akan menampilkan buku-buku dari Prancis.

“Kita berharap civitas akademika UMSU seperti dosen dan mahasiswa dan tenaga kependidikan memanfaatkan moment ini karena ada diskons sampai 70 persen selama pelaksanaan,” terangnya.

(REL)

Baca Juga

Rekomendasi