Courtois Nantikan Kedatangan Hazard di Madrid

courtois-nantikan-kedatangan-hazard-di-madrid

Jakarta, (Analisa). Buat Thibaut Courtois, Eden Hazard adalah salah satu teman terbaik. Sebagai teman, dia berharap bisa setim lagi.

Hazard dalam semusim ter­akhir dikaitkan dengan Real Madrid. Peluang pemain asal Belgia ini bergabung dengan Los Blancos terbilang besar, mengingat kontraknya dengan Chelsea hanya tersisa satu mu­sim lagi.

The Blues tak punya banyak pilihan jika sang pemain me­nolak untuk memperpanjang kontraknya di Stamford Brid­ge. Jika tak mau kehilangan secara cuma-cuma, musim pa­nas nanti adalah kesempatan terbaik mereka mendapatkan uang.

Apalagi pemain 28 tahun ini juga sebelumnya juga sem­pat mengungkapkan keterta­rikannya terhadap Madrid.

"Real Madrid adalah klub terbaik di dunia. Saya tidak mau berbohong hari ini. Saya memimpikan klub ini," ujar Ha­zard dilansir dari BBC, Oktober tahun lalu.

Salah satu yang antusias de­ngan rumor ini adalah Cour­tois. Kiper 26 tahun ini meru­pakan mantan rekan Hazard di Chelsea.

Courtois yang juga pemain tim nasional Belgia mengha­biskan empat musim bersama Hazard di tim asal London ini. Courtois lantas memutuskan bergabung de­ngan Madrid awal musim ini demi lebih de­kat dengan anak-anaknya di ibu­kota Spanyol.

"Dia adalah salah satu te­man terbaik saya di sepakbola. Saya tidak tahu apakah dia akan bergabung dengan Madrid, juga tidak tahu apakah klub menginginkannya," ujar Co­urtois kepada El Transitor se­perti dikutip dari Metro, Jumat (28/3).

"Tapi bagi saya dia salah satu yang terbaik di dunia dan sebagai teman saya ingin dia ada di sini," pungkasnya. (dtc)

()

Baca Juga

Rekomendasi