Leo Clubs Adakan Baksos Pemeriksaan Kesehatan

leo-clubs-adakan-baksos-pemeriksaan-kesehatan

Langkat, (Analisa). Tiga leo clubs masing-masing Leo Club Medan Tunas Kesawan, Medan Eka Prasetya dan Medan PMCI secara bersama melaksanakan bakti sosial berupa pemeriksaan kesehatan kepada 350 warga di Desa Pulau Banyak Tan­jung Pura, Langkat pada Minggu (3/3).

Para warga di desa tersebut sangat antusias me­nyam­but kehadiran rombo­ngan leo clubs yang hadir bersama para dokter didalam memberikan pelayanan kesehatan berupa pemeriksaan kese­hatan umum dan pemeriksaan mata.

Kepala Desa Abdulrahman menyam­paikan ribuan teri­ma kasih kepada leo clubs yang telah mau hadir ke lokasi baksos dengan menempuh perjalanan 2.5 jam serta mem­berikan pemeriksaan dan konsultasi disertai pemberian obat-obatan bagi pasien yang memerlukan.

Ketua Daerah Lions Clubs Distrik 307A2 Lion Djoni Ang bersama para leo advisor dari Leo Club Medan Tunas Kesawan yang hadir antara lain Lion Darwin Lie, Lion Luna, Lion Susi dan Lion Djohan Kutamso turut bersama membantu para anggota leos dalam melayani para pasien yang jumlah nya mencapai 350 orang. Dan dalam kegiatan ini terjaring enam pasien yang menderita katarak dan telah diberi rujukan untuk menjalanin pemeriksaan di PPMLI Medan.

Presiden Leo Club Medan Tunas Kesawan Leo Linda Margata bersama Presiden Leo Club Medan Eka Prasetya Leo Yuly Limidius dan Presiden Leo Club Mdn Pmci Leo Ganda menyam­paikan apresiasi dan terima kasih kepada para relawan dokter dan apoteker yang telah membantu di dalam baksos ini antara lain dr. Burniawan Ramali, dr. Juanto Tiojaya, dr. Chandra Wijaya, dr. Joanita Kurniadi, dr. Ida Katarina, dr. Alvin Kwardi, dr. Fenny, dr. Hartaty, dr. Leny, dr. Peter Winata, Eric Jansen, S.Ked dan Julius Tantono, S.Ked serta para apoteker di antaranya Dr. Nerdy, S.Farm., MSi, Apt, Edric Luis, SFarm, Apt, Yenny Purnama Sari, SFarm, Apt, Andrew Wijaya, SFarm, Apt, Maria Intan, SFarm, Apt, Molly Chengdinata, SFarm, Apt, Mimi Wike, SFarm. Apt. dan Catherine, SFarm. (rel/iqb)

()

Baca Juga

Rekomendasi