
Kepala SMK Dwiwarna Dra. Tengku Syafriani mengatakan, kegiatan MPLS ini dikemas dalam bentuk susunan acara pembukaan, pengenalan struktur SMK Dwiwarna, pengenalan sarana dan prasarana yang sudah dilaksanakan kemarin.
"Selasa sampai Kamis acara pembinaan ketarunaan yang dibimbing Koramil 04 Medan Kota didampingi semua struktural dan guru-guru SMK Dwiwarna," jelasnya.
Dia berharap nantinya siswa baru SMK Dwiwarna bisa memanfaatkan semua yang ada di sekolah ini baik fasilitas, sarana prasarana alat-alat praktik dan ilmu-ilmu yang akan ditransfer oleh guru-guru SMK Dwiwarna.
Para siswa baru SMK Dwiwarna sekarang sudah menuju ke tingkat kedewasaan, maka berbuat dan berperilakulah yang baik sesuai dengan kaidah dan peraturan serta tata tertib yang telah ditetapkan di SMK Dwiwarna ini.
"Jaga kebersihan lingkungan sekolah dan terapkan budaya "MALU" yaitu malu berbuat salah, malu datang terlambat dan malu untuk menjadi orang yang tidak berilmu" ucapnya.
Selain itu, jangan pernah bermain main dengan nilai, skill, karakter dan disiplin. Karena keempat komponen itu yang akan membuat para siswa baru berhasil dalam mendapatkan masa depan yang diinginkan. "Skill tanpa disiplin dan karakter tidak akan terpakai. Maka dari itu harapan kami, kalian semua dapat menerapkan dan memiliki skill, karakter dan disiplin," tuturnya.
Koordinator YPS Dwiwarna Yusran, sekolah Dwiwarna ini salah satunya mendidik siswa untuk meningkatkan pembentukan karakter dan sikap. "Pembentukan karakter ini diutamakan di sekolah ini. Kemudian bertanggung jawab menjadi manusia disiplin. Ini kunci kita agar berhasil di masa datang, " katanya. (bara)