RC Gelar ‘Tribute Lokal Hero Medan’

rc-gelar-tribute-lokal-hero-medan

Guna meningkatkan kuali­tas silaturahmi antarmusisi Me­dan, Rockers Community (RC) beren­cana menghadirkan lagu-lagu rock ciptaan musisi Medan dalam ‘Tribute Lokal Hero Medan’.

“Program ini sebagai bentuk peng­hormatan kami kepada para mu­sisi yang memiliki karya cipta lagu, sekaligus menge­nal­kan musik rock Kota Medan ke masyarakat,” terang Ketua Rocker Community terpilih Sya­hid Ahmad pengukuhan pengu­rus Rockers Community periode 2019-2022, belum lama ini.

Menurutnya, jika tidak dari orang Medan, siapa yang akan me­majukan musik khususnya musik rock di kota ini. “Kami akan mulai dengan meng-cover lagu-lagu rock ciptaan musisi Medan lewat ‘Tribute Lokal Hero Medan’ dalam even-even musik mendatang,” tegasnya.

Dia berharap, seluruh pengu­rus mem­berikan dukungan ter­hadap tero­bosan-terobosan yang dilakukan guna membesarkan RC. Selain itu, wadah ini juga harus membuka diri kepada semua pihak untuk melaku­kan perubahan.

“Perubahan sekecil apapun untuk membesarkan RC sangat penting. Kita yang selama ini kerap mem­ba­wa lagu-lagu rock ciptaan musisi luar maupun nasional, mulai ke de­pan akan menyisipkan sebagian lagu rock ciptaan musisi Medan dalam even musik,” jelasnya sembari me­ngatakan secepatnya akan mendata lagu-lagu rock ciptaan musisi Medan.

Syahid juga menyampaikan te­rima kasih kepada sejumlah pihak yang telah mendukung RC, ter­ma­suk para musisi dan managemen mu­sik yang hadir dalam acara pe­ngukuhan pengu­rus.

Pengurus lain yang turut dilantik yakni Wakil Ketua Eric Vito. Sekretaris Erick Kelana, Bendahara Fah­mi. Divisi Hu­mas Herman Jamrud dan Hendro dan sejumlah divisi. (rel/bara)

()

Baca Juga

Rekomendasi