Medina Warda Aulia (Antara)
Analisadaily (Filipina) - Tak mau ketinggalan dari cabang-cabang lainnya, Medina Warda Aulia turut menyumbang medali emas dari cabang catur SEA Games 2019 Filipina.
Pecatur bergelar grand master itu menjadi yang terbaik dalam sembilan babak catur kilat di Traveller's Hotel Subic, Minggu (8/12).
Tampil dengan kepercayaan diri penuh, Medina berhasil mengumpulkan angka 7,5 dari enam kali menang dan tiga remis, tanpa mengalami kekalahan.
Medali perak nomor ini juga diraih pecatur Indonesia, Chelsie Monica Ignesias Sihite yang mengumpulkan poin 7,0 hasil dari enam kali menang, dua remis dan sekali kalah.
Pecatur berdarah batak itu kalah dari wakil Vietnam yang menjadi unggulan pertama, Bao Tram Hoang.
Sementara Hoang yang juga menyandang predikat sebagai grand master harus puas dengan medali perunggu setelah meraih poin 6,5 hasil dari enam menang, sekali remis dan dua kali kalah.
"Catur menargetkan dua emas dan yang diandalkan dari nomor putri. Alhamdulillah bisa," kata Medina, dilansir dari
Antara.com.
(EAL)