Siba Island Akan Dijadikan Destinasi Wisata Yacht

Siba Island Akan Dijadikan Destinasi Wisata Yacht
Destinasi Wisata Yacht (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Medan - Deputi Pengembangan Sumber Daya Alam dan Jasa Kementerian Kemaritiman, Okto Irianto dan Manager Yacht Rally, Raymont, melaksanakan rapat Koordinasi untuk pengembangan Siba Island Resort di Deliserdang sebagai destinasi yacht internasional.

Hadir pada rapat koordinasi di Siba Islabd Resort dari berbagai intansi terkait, antara lain Kadis Budpar Sumatera Utara, Ria, Kadis Budpar Deli Serdang, Hairum, Lantamal I Belawan, letkol Irfan, dan Owner Siba Island, H Syarifuddin Siba.

Okto Irianto menyebutkan, Siba Island akan dijadikan destinasi wisata yacht di Sumatera sebagaimana dikembangkan bagian timur di Indonesia.

“Ini dilakukan untuk mendongkrak kunjungan wisata ke Danau Toba,” ujar Okto.

Menurut EO yacht Rally internasional, Raymont, Siba Island mempunyai potensi untuk tambat kapal yacht karena punya akses yang sangat dekat ke Selat Malaka serta punya kawasan yang ekslusif, aman, nyaman serta sangat dekat dengan Kota Medan.

Keistimewaan wisatawan yacht yang kebanyakan orang kaya yang bisa berbulan bulan tinggal di Siba Island dengan mengeluarkan dolar yang banyak.

Baik untuk kenyaman dan keamanan biaya tambatan yacht maupun mengikuti paket wisata yg ada di Sumatera Utara antara lain ke danau toba, tangkahan, berastagi dan menyusuri objek wisata disepanjang pantai timur.

Ia juga menyampaikan, Malaysia mendapat kunjungan yacht 4000 yacht setahun, jika 10 persen saja dapat ditarik ke Siba Island, berarti 400 yacht ada di Sumatera Utara.

“Dan akan tinggal berbulan bulan di sini sebagai wisatawan terlama. Justru yacht ra?ly harus dibuat sebagai promosi awal,” kata dia.

Syarifuddin menyambut baik kegiatan ini dan mohon dukungan Pemerintah Provinsi Sumatera Utara dalam menunjang infrastrukturnya. Ini sebuah terobosan baru dalam menarik wisata word class.

(HERS/CSP)

Baca Juga

Rekomendasi