Akhyar: Waspadai Orang Tak Pakai Masker

Akhyar: Waspadai Orang Tak Pakai Masker
Plt Wali Kota Medan, Akhyar Nasution (Analisadaily/Jafar Wijaya)

Analisadaily.com, Medan - Seluruh warga Kota Medan diingatkan agar senantiasa mewaspadai orang-orang yang tidak menggunakan masker. Tidak tertutup kemungkinan orang-orang tersebut yang akan menularkan COVID-19.

"Sekarang waspadai orang tidak pakai masker. Tidak tertutup kemungkinan dia lah yang menjadi sumber penularan COVID-19. Jika ada orang yang mendatangi kita tidak memakai masker, lebih baik disuruh pergi saja," kata Pelaksana tugas (Plt) Wali Kota Medan, Akhyar Nasution, Kamis (7/5).

Diungkapkan Akhyar, pemakaian masker sangat penting guna memutus mata rantai penularan COVID-19 di tengah-tengah masker. Pemakaian masker wajib dilakukan pada masa pandemi COVID-19 saat ini.

"Masker sangat membantu sebagian besar droplet atau percikan yang akan keluar untuk menularkan COVID-19, karena tertahan dengan masker tersebut," ujarnya.

Terkait itu, jelas Akhyar, baik warga yang sakit maupun sehat wajib memakai masker, terutama saat melakukan aktifitas di luar rumah, termasuk berada di tempat umum. Selain mengenakan masker, Akhyar juga mengingatkan agar warga lebih baik berada di rumah saja.

"Kemudian selalu melakukan physical distancing, yaitu memberi jarak setidaknya 1,5 meter dari orang lain dan rutin cuci tangan menggunakan sabun dan air mengalir," ucapnya.

Akhyar selanjutnya mengungkapkan, penularan COVID-19 di Kota Medan saat ini sudah terjadi melalui orang-orang terdekat. Ada beberapa kasus penularan COVID-19 yang terjadi akibat suami menularkan kepada istri atau sebaliknya.

"Begitu juga ayah atau pun ibu yang menularkan kepada anaknya," sebut Akhyar.

Akhyar mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama menghadapi COVID-19. Ditegaskannya, pemerintah tidak bisa memutus penyebaran COVID-19 tanpa dukungan penuh seluruh masyarakat.

"Diharapkan masyarakar mematuhi seluruh protokol kesehatan yang telah ditetapkan pemerintah," tandasnya.

(JW/RZD)

Baca Juga

Rekomendasi