Bandara Kualanamu masih tampak lengang, Jumat (8/5) (Analisadaily/Istimewa)
Analisadaily.com, Kualanamu - Jumlah penumpang dalam penerbangan perdana maskapai Citilink rute Bandara Kualanamu menuju Bandara Soekarno-Hatta masih di bawah 10% dari total kursi yang tersedia.
VP Corporate Secretary & CSR PT Citilink Indonesia, Resty Kusandarina, menyebut dalam penerbangan perdana ini pihaknya mengkombinasikan angkutan logistik yang diterbangkan secara bersamaan dari Bandara Kualanamu.
Terkait calon penumpang, Citilink tetap mengacu pada protokol pencegahan Covid-19 yang telah ditetapkan pemerintah.
"Namun kami tetap memberikan pelayanan terbaik bagi penumpang dalam penerbangan," kata Resty, Jumat (8/5).
Sebelumnya Direktur Utama Citilink, Juliandra, menjelaskan pihaknya kembali melayani penerbangan domestik mulai 8 Mei 2020 pukul 00.00 WIB.
Layanan penerbangan domestik yang dimaksud diperuntukkan bagi pelanggan yang memenuhi persyaratan yang ditetapkan oleh Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19.
"Penerbangan untuk pelanggan yang melakukan perjalanan kedinasan, repatriasi WNI/pelajar/pekerja migran/pemulangan orang dengan alasan khusus, pasien yang membutuhkan pelayanan kesehatan darurat dan pelanggan yang keluarganya sakit keras atau meninggal dunia dengan tetap menjalankan protokol kesehatan yang berlaku," jelasnya.
Selain itu kebijakan ketat juga diperlakukan kepada calon penumpang seperti melengkapi berbagai dokumen perjalanan yang harus diunggah pada saat melakukan pembelian tiket.
(KAH/EAL)