Perusahaan Diharap Bisa Kerjasama Mengungkap Kasus Kebakaran

Perusahaan Diharap Bisa Kerjasama Mengungkap Kasus Kebakaran
Warga menyaksikan proses pemadaman kebakaran Kapal Tanker Jag Leela di Belawan, Senin (11/5). (Analisadaily/Jafar Wijaya)

Analisadaily.com, Medan – Tidak lama pasca kebakaran Kapal Tanker MT Jag Leela di galangan milik Waruna Nusa Sentana Shipyard di Belawan, Kepolisian sudah memeriksa 12 saksi.

Kepala Kepolisian Daerah Sumatera Utara, Irjen Pol Martuani Sormin, saat melihat korban yang meninggal dunia di RS Bhayangkara, Selasa (12/5) malam, mengatakan, 12 saksi telah diperiksa. Ia pun berharap, pihak perusahaan bisa bekerja sama untuk mengungkap kasus kebakaran ini.

“Polisi sudah memeriksa 12 saksi. Selain itu, polisi juga akan memeriksa dari sisi aspek keselamatan kerja. Nanti, itu yang buktikan Puslabfor dari mana asal api dan keselamatan kerja," kata Irjen Martuani.

Sebelumnya, kapal tanker yang memiliki panjang 250 meter yang digunakan untuk mengangkut minyak masih mengeluarkan kupulan asap hitam dari dalam kapal tersebut pada Senin (11/5) pukul 08.30 WIB.

Tidak beberapa lama api kemudian muncul dari dalam kapal sehingga kapal terbakar dan mengeluarkan ledakan. Akibatnya, terdapat 22 orang terluka dan harus menjalani perawatan di Rumah Sakit PHC Belawan dan Rumah Sakit TNI AU Belawan.

Sementara untuk korban yang meninggal dunia dan sudah teridentifikasi sebanyak 7 orang dan sudah diserahkan kepada pihak keluarga.

(JW/CSP)

Baca Juga

Rekomendasi