Majabumi Kabupaten Asahan Salurkan Bantuan Sembako

Majabumi Kabupaten Asahan Salurkan Bantuan Sembako
Yang Arya Bhiksu Hui Chong bersama Ketua Majahumi Asahan, Nawie, menyerahkan bantuan. (Analisadaily/Awaluddin)

Analisadaily.com, Kisaran - Majelis Agama Buddha Mahayana (Majabumi) Tanah Suci Kabupaten Asahan menyalurkan bantuan sembako kepada 200 kepala keluarga yang berada di Kelurahan Kisaran Naga Kecamatan Kisaran Timur, Sabtu (16/5).

Sembako beras, mie instan dan minyak goreng ini diserahkan Pengurus Majabimi Kabupaten Asahan, seperti Nawie SE, selaku Ketua, Yang Arya Bhiksu Hui Chong, Akiet, Dharmayanto, Ali Suratmin, Tjokro Harsono, dan Sunartik.

Hadir pada saat itu, Camat Kisaran Timur, Irwandi dan Lurah Kisaran Naga Daniel Pasaribu dan juga Kepala Lingkungan.

Irwandi mengatakan, saat ini seluruh lapisan masyarakat terdampak Corona, dan belum diketahui kapan berakhir wabah ini.

"Semua lapisan masyarakat termasuk pengusaha terdampak, namun mereka masih bisa bertahan. Sedangkan masyarakat kelas menengah ke bawah sangat terasa sehingga pemerintah harus mengeluarkan stimulan dengan beberapa program penanggulangan," kata Irwandi.

Namun, kata dia, program tersebut tidak bisa meng-cover seluruh persoalan ekonomi masyarakat yang terdampak, hingga akhirnya atas bantuan dari beberapa kelompok mampu menggerakkan empati kelompok pengusaha untuk membantu meringankan beban masyarakat.

Khusus Kecamatan Kisaran Timur, berdasarkan data yang ada, lebih kurang 11 ribu keluarga yang terdampak COVID-19.

Namun 7000 KK yang bisa dicover oleh pemerintah mulai dari PKH, BST, Pemerintah Provinsi, Kabupaten dan sisanya melalui harus diatasi oleh pemerintah kecamatan dengan menggandeng kelompok seperti yang dilakukan Majabumi Asahan ini.

"Untuk itu atas nama pemerintah saya mengucapkan terima kasih kepada Majabumi," sambungnya.

Ketua Majabumi Tanah Suci Kabupaten Asahan, Nawie mengatakan, bantuan sembako sebanyak lebih kurang 200 paket ini merupakan bentuk kepedulian mereka guna meringankan beban masyarakat di tengah wabah.

"Semoga bantuan ini bisa bermanfaat," ujar Nawie.

Ia pun mengajak seluruh umat untuk berdoa agar pendemi ini cepat berakhir dan masyarakat dapat beraktivitas seperti biasa.

"Kami mengajak seluruh umat untuk berdoa agar wabah COVID-19 segera berakhir," ajak Nawie.

(ALN/CSP)

Baca Juga

Rekomendasi