Ikan Mas Berbobot 15 Kilogram Didapat di Danau Toba

Ikan Mas Berbobot 15 Kilogram Didapat di Danau Toba
Seorang warga memperlihatkan ikan mas raksasa hasil pancingan di Danau Toba Desa Silalahi 3 Kecamatan Silahisabungan Kabupaten Dairi, Jumat (7/8) pekan lalu. (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Sidikalang - Ikan mas berbobot 15 kilogram didapat seorang pemancing di Danau Toba di Desa Silalahi, Dairi, Jumat (7/8).

Temuan langka itu dibadikan di akun media sosial Juliarson Saragih dan channel youtube Asenk Lee Saragih Manihuruk dan pemancing berasal dari Merek Situnggaling.

Kepala Desa Silalahi 3, Rincon Situngkir membenarkan penemuan itu.

Kepala Dusun yang juga pemilik usaha pemancingan, Peter Sihaloho mengatakan, sepengetahuannya, ada 2 ekor lagi ikan berukuran serupa di sekitaran tugu.

"Biasanya, ada 3 ekor kerap menari memperlihatkan diri ke permukaan air," kata Peter.

Kata dia, sejumlah penduduk mengoptimalkan tepian pantai buat tempat pemancingan. Perancah dipasang sebagai fasilitas kepada pengunjung.

Mengonsumsi ikat sebesar itu, lanjutnya menjelaskan, tidak ada masalah. Keluarga sehat mengkonsumsi.

Akan tetapi, dia tidak tahu apakah ukuran ikan besar itu merupakan dampak dari banyaknya taburan pakan ikan di keramba jaring apung.

Terpisah, Ketua Raja Turpuk, Derik Sihaloho mengatakan, pemancingan dan penduduki setempat kerap memperoleh ikan berukuran besar.

Dia mengaku, saudaranya, Barmen Sitanggang, juga pernah berhasil mendapat 2 ekor dengan berat masing-masing 2 dan 12 kilogram.

(SSR/CSP)

Baca Juga

Rekomendasi