Pengamat: Bobby Bisa Jadi Contoh Kaum Muda yang Ingin Berpolitik

Pengamat: Bobby Bisa Jadi Contoh Kaum Muda yang Ingin Berpolitik
Bobby Nasution menyalami Akhyar Nasution dan Salman Alfarisi (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Medan - Viralnya video singkat yang memperlihatkan kesantunan Bobby Nasution terhadap Akhyar Nasution dan Salman Alfarisi, masih menjadi perbincangan menarik bagi sebagian masyarakat Kota Medan.

Bahkan tidak sedikit dari warga memberikan pendapat dan penilaian masing-masing terhadap kesantunan yang ditunjukkan Bobby Nasution.

Untuk diketahui, Bobby Nasution merupakan bakal calon Walikota Medan yang berpasangan dengan Aulia Rachman.

Sementara kubu petahana ada bakal pasangan calon Akhyar Nasution - Salman Alfarisi yang menjadi kompetitor Bobby - Aulia dalam Pilkada Medan 2020.

Menanggapi hal ini, akademisi dari Universitas Medan Area, Ara Auza, berpendapat bahwa Bobby Nasution memperlihatkan politik dengan sehat dan santun serta menghormati lawannya.

"Adem rasanya melihat Bobby Nasution berpolitik dengan sehat, santun dan selalu menghormati lawannya. Bukan saling menebar kebencian dan permusuhan," kata Ara Auza, Jumat (11/9).

Apa yang dilakukan Bobby Nasution ini, kata Sekretaris Program Studi Ilmu Komunikasi UMA ini, bisa menjadi contoh baik bagi setiap anak muda yang ingin terjun ke dunia politik.

"Apa yang dilakukan Bobby ini, bisa menjadi contoh baik bagi setiap anak muda yang ingin terjun ke dunia politik. Dan menjadi tanda kalau Medan punya kader politik dan masa depan yang cerah," terangnya.

Soal sikap Bobby Nasution terhadap Akhyar Nasution dan Salman Alfarisi, menurut Bobby adalah sikap spontan.

Bobby menyebut kontestasi Pilkada Medan jangan sampai jadi ajang tebar kebencian dan permusuhan.

"Bagi saya, Udak (paman-red) Akhyar dan Pak Salman, lebih dari sekadar kompetitor di kontestasi Pilkada Kota Medan 2020. Saya sangat menghormati mereka sebagaimana saya menghormati senior-senior lainnya di dunia politik," ungkap menantu Presiden Joko Widodo ini.

"Demokrasi yang sehat, juga didasari oleh cara-cara berpolitik yang santun dan saling menghormati. Bukan saling menebar kebencian dan permusuhan," kata suami Kahiyang Ayu ini lagi.

Lewat Pilkada Medan 2020 ini, Bobby berharap akan terciptanya Kota Medan yang jauh lebih baik.

"Kita semua harus yakin, Pilkada Kota Medan 2020 dapat menjadi titik bangkit masyarakat untuk kembali berkolaborasi dalam memperbaiki dan membangun kota," jelas ayah Sedah Mirah Nasution dan Panembahan Al Nahyan Nasution ini.

Bapaslon Bobby Nasution-Aulia Rachman di Pilkada Medan mengusung konsep Kolaborasi Medan Berkah, diusung oleh delapan partai politik, yakni PDIP, Gerindra, Golkar, NasDem, PAN, Hanura, PSI dan PPP. Sedangkan kompetitornya Akhyar Nasution - Salman Alfarisi diusung Demokrat dan PKS.

Bobby Nasution menundukkan tubuh untuk menyalam cium tangan Akhyar - Salman yang menjadi kompetitor di Pilkada Medan.

(JW/EAL)

Baca Juga

Rekomendasi