Hujan Lebat, Kota Padangsidimpuan Tergenang Banjir

Hujan Lebat, Kota Padangsidimpuan Tergenang Banjir
Kondisi sungai dan pemukiman warga di Desa Pargumbangan, Kecamatan Angkola Muaratais, Kabupaten Tapsel (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Sidimpuan - Akibat hujan lebat yang turun sepanjang malam hingga pagi tadi, sejumlah kawasan di Kota Padangsidimpuan tergenang dan air sungai meluap.

Di Kota Padangsidimpuan, sejumlah kawasan seperti Kelurahan Silandit, Sitamiang, Desa Managen, Goti, Kampung Sipirok serta sekitaran pusat pasar, ketinggian air mencapai 20 hingga 50 centimeter.

Kondisi ini bertahan hingga tiga sampai lima jam ke depan. Seiring redanya hujan, air serta merta surut.

Hujan lebat itu juga membuat cemas warga yang berada disepanjang aliran Sungai Batang Ayumi. Mereka khawatir sungai yang membelah Kota Padangsidimpuan ini kembali meluap dan menerjang rumah-rumah sepanjang aliran sungai seperti yang terjadi beberapa tahun silam.

"Kami terus berjaga sepanjang malam, khawatir musibah tahun silam kembali terjadi," ujar Roso (55) warga Jalan Kenanga Gang Pendidikan Kota Padangsidimpuan.

Sementara di Kabupaten Tapanuli Selatan, permukaan Sungai Batang Angkola meluap akibat tingginya intensitas hujan.

Berbagai fasilitas bangunan seperti dek penahan tebing sepanjang lebih kurang 10 meter di Desa Pargumbangan, Kecamatan Angkola Muaratais, Tapanuli Selatan, mengalami kerusakan parah.

"Satu unit kamar mandi milik warga di Desa Pargumbangan juga amblas dan hanyut bersama derasnya air sungai," ungkap Camat Angkola Muaratais, A.M Fadhil Harahap, sembari menyebut tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.

Menurutnya, naiknya permukaan Sungai Batang Angkola tidak terlepas dari kondisi dihulu sungai.

"Bila permukaan sungai Batang Angkola naik, itu tanda Kota Sidimpuan sedang turun hujan deras, hubungan sebab musabbab ini tidak bisa dilepaskan," terangnya.

Pantauan Analisadaily.com, kondisi Kota Padangsidimpuan dan Kabupaten Tapsel saat ini sudah normal kembali. Namun sejumlah warga masih terlihat membersihkan rumahnya dari lumpur atau kotoran yang dibawa arus air.

(HIH/EAL)

Baca Juga

Rekomendasi