Perdana Menteri Inggris, Boris Johnson menyambut Presiden AS, Donald Trump pada KTT para pemimpin NATO di Watford, Inggris 4 Desember 2019. (Reuters/Peter Nicholls/Pool/File Photo)
Analisadaily.com, Inggris - Perdana Menteri Inggris, Boris Johnson, yakin Presiden Amerika Serikat, Donald Trump, yang positif terinfeksi virus Corona, akan baik-baik saja dan menerima perawatan terbaik.
"Saya yakin Presiden Trump akan baik-baik saja. Dia mendapat perawatan terbaik,” kata Johnson saat diwawancarai televise BBC, Minggu (4/10).
“Dia hanya perlu, maksud saya, hal terpenting yang harus dilakukan adalah mengikuti nasihat dokternya, dia mendapat nasihat medis yang luar biasa,” ujarnya dilansir dari Channel News Asia.
Johnson dinyatakan positif Covid-19 pada akhir Maret dan dirawat di rumah sakit selama seminggu, termasuk tiga malam dalam perawatan intensif.
Dia mengatakan dia telah pulih sepenuhnya dan tidak menderita apa yang disebut gejala Covid-19 panjang.
Sebelumnya Trump mengatakan dalam sebuah video dari kamar rumah sakitnya, dia merasa jauh lebih baik dan berharap untuk segera kembali, setelah seharian menerima pesan kontradiktif dari Gedung Putih tentang kondisinya setelah diagnosis Covid-19.
Dalam video berdurasi empat menit yang diunggah di Twitter, Trump, terlihat lelah dan mengenakan jaket dan kemeja berleher terbuka, mengatakan, dia tidak enak badan ketika pertama kali tiba di Pusat Medis Militer Nasional Walter Reed. Hari-hari akan sangat penting dalam perjuangannya melawan virus corona.
"Selama beberapa hari ke depan, saya rasa itulah ujian sesungguhnya, jadi kita akan melihat apa yang terjadi selama beberapa hari ke depan," kata Trump, duduk di meja bundar di depan bendera Amerika.
Pernyataan itu muncul beberapa jam setelah penilaian kesehatan yang berbeda dari pejabat pemerintah membuat tidak jelas seberapa sakit presiden itu sejak dia dites positif mengidap virus Corona pada Kamis malam, masalah yang menjadi perhatian publik yang sangat besar.
(CSP)