Penangkaran Buaya Asam Kumbang Sepi Pengunjung

Penangkaran Buaya Asam Kumbang Sepi Pengunjung
Seorang perempuan sedang menggendong anak kecil untuk melihat sejumlah buaya di Penangkaran Buaya Asam Kumbang, Medan, Jumat (13/11). (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Medan - Penangkaran Buaya Asam Kumbang di Jalan Bunga Raya II, Nomor 2, Kelurahan Asam Kumbang, Kecamatan Medan Selayang, Kota Medan, sepi pengunjung.

Penjaga penangkaran, Jemari mengatakan, sejak pandemi Covid-19, kehadiran pengunjung berkurang. Kata dia, tamu-tamu sebelumnya tidak hanya dari Kota Medan saja, tapi juga dari provinsi lain.

“Biasanya sampai ratusan orang yang datang, termasuk dari luar Kota Medan, seperti Padang, Pekan Baru dan Aceh. Tapi sekarang, hanya 50-an orang dan itu pengunjung lokal,” kata Jemari.

Dia menambahkan, datang ke sini dapat melihat-lihat buaya, yang berusia muda, tua, berukuran kecil, sedang dan besar.

“Buaya paling tua berumur 60 tahun, ada juga yang masih kecil-kecil. Usia buaya yang lainnya ada 13 tahun, 18 tahun dan 47 tahun. Ukurannya juga beragam,” tambah Jemari saat ditemui sedang membersihkan kadang-kandang hewan reptil buas itu.

Ratih, pengunjung mengatakan, karena virus Corona ini jadi sepi yang datang. Tapi meskipun begitu, yang penting adalah mematuhi protokol kesehatan agar terhindar dari wabah berbahaya tersebut.

“Kurang enak sih karena sepi, namun yang penting kita harus menjalankan aturan pemerintah,” ujar Ratih, yang datang bersama keluarganya.

(CSP)

Baca Juga

Rekomendasi