Baznas Deliserdang Salurkan Zakat di Pantai Labu

Baznas Deliserdang Salurkan Zakat di Pantai Labu
Wakil Ketua Baznas Deliserdang, Surya (kedua kanan) menyerahkan secara simbolis kursI roda kepada Sekcam Pantai Labu, Junaidi (kedua kiri) (Analisadaily/Amirul Khair)

Analisadaily.com, Pantai Labu - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Deliserdang menyalurkan zakat kepada 50 mustahiq (penerima manfaat) kategori fakir dan miskin, serta 5 unit kursi roda di Kecamatan Pantai Labu, bertempat di Aula Kantor Camat, Jalan Besar Pantai Labu, Desa Kelambir.

Wakil Ketua III Baznas Deliserdang, Surya mengatakan, penyaluran zakat diserahkan untuk 50 mustahiq fakir dan miskin lanjut usia, dalam bentuk uang senilai Rp 500.000 per mustahiq, serta 5 unit kursi roda.

Penyaluran zakat tersebut dilakukan awal tahun 2021, karena saldo tahun 2020 masih tersisa sekira Rp 600-an juta, sehingga diharapkan dapat membantu untuk kebutuhan para fakir dan miskin yang memang sangat membutuhkan.

Terlebih, kata Surya, kondisi saat ini masih dalam situasi ekonomi sulit akibat pandemi Covid-19. Dan dipastikan, penyaluran zakat yang menjadi hak mereka akan bermanfaat untuk para penerima manfat yang memang banyak tidak produktif karena faktor usia.

“Mudah-mudahan bermanfaat untuk mereka. Terlebih saat ini kita masih dalam situasi ekonomi sulit karena masih pandemi Covid-19,” ujar Surya, Senin (1/2).

Untuk penyaluran zakat dalam bentuk uang sudah langsung disalurkan kepada mustahiq-nya. Namun untuk penyaluran 5 unit kursi roda, pihak Baznas Deliserdang menitipkannya kepada Pemerintah Kecamatan Pantai Labu untuk disalurkan kepada yang berhak dan membutuhkan.

“Kita titip melalui Camat Pantai Labu untuk disalurkan,” tandasnya.

Camat Pantai Labu, Rahmat Azahar Siregar, diwakili Sekretaris Camat, Junaidi, didampingi Kepala Seksi (Kasi) Kesejahteraan Sosial (Kessos), Venny Effridawanty Manurung, mengapresiasi Baznas Deliserdang yang sudah mengamanahkan penyaluran zakat tersebut.

“Terima kasih kepada baznas kabupaten yang telah memberikan kesempatan kepada Pemerintah Kecamatan Pantai Labu, diberi amanah penyaluran manfaat zakat ini. Semoga membawa keberkahan kepada penerima manfaatnya dan juga kepada orang-orang yang berzakat,” tandasnya.

(AK/RZD)

Baca Juga

Rekomendasi