Pimpinan PLN Sumbagut bertemu Gubernur Sumut, Edy Rahmayadi (Analisadaily/Istimewa)
Analisadaily.com, Medan - General Manager PLN UIW Sumut Pandapotan Manurung, GM PLN UIK Sumbagut Ikram dan GM PLN UIP Sumbagut Octavianus Padudung melakukan kunjungan ke Pemerintah Provinsi Sumatera Utara.
Para General Manager PLN se-regional Sumut itu disambut Gubernur Sumut, Edy Rahmayadi, didampingi Kepala Dinas ESDM Sumut Zubaidi serta Asisten Bidang Perekonimian Arief Sudarto Trinugroho di Rumah Dinas Gubsu, Jalan Sudirman Medan.
Dalam kesempatan itu Edy Rahmayadi menyampaikan pentingnya soliditas dan sinergi PLN dan pemerintah daerah.
Sementara para GM PLN se-regional Sumut menyampaikan komitmen PLN dalam mendukung pembangunan dan investasi di Sumut melalui penyediaan listrik yang cukup.
GM PLN UIW Sumut, Pandapotan Manurung, mengatakan pihaknya sedang merampungkan pembangunan jaringan listrik untuk lokasi food estate di Kabupaten Humbang Hasundutan.
"Dalam mendukung program nasional ketahanan pangan, PLN tengah menyelesaikan pembangunan jaringan listrik untuk melayani food estate Sumut. Sebelumnya, untuk memperkuat pasokan listrik menuju food estate, PLN telah membangun Gardu Hubung Pollung," papar Pandapotan, Minggu (21/3).
Selain itu, tambah Pandapotan, PLN juga siap menyuplai listrik untuk Sport Center Sumut di Kabupaten Deli Serdang yang akan digunakan dalam Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024.
"Kita juga siap menyuplai listrik untuk Sport Center yang akan digunakan pada PON 2024," tegasnya.
(JW/EAL)