PLN UIW Sumut UP3 Pematangsiantar Gelar Bakti PDKB

PLN UIW Sumut UP3 Pematangsiantar Gelar Bakti PDKB
Tim PDKB foto bersama dengan GM PLN UIW Sumut, Pandapotan Manurung, Manager UP3 Pemangsiantar, Joy Mart S Sihaloho, Manager UP3 Medan, UP3 Medan Utara, Lubuk Pakam, Rantauprapat, Binjai, UP2K usai pelaksanaan kegiatan, Sabtu (3/7) (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Siantar - Dalam menghadapi cuaca ekstrem dan meningkatkan keandalan, PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah (UIW) Sumatera Utara (Sumut) UP3 Pematangsiantar melaksanakan bakti PDKB Pekerjaan Dalam Keadaan Bertegangan (PDKB) disertai dengan grebek dan inspeksi penyulang yang diberi nama Katrin (Kolaborasi Antar Unit Untuk Meningkatkan Revenue dan Keandalan).

Sesuai dengan namanya, kolaborasi antar unit, kegiatan ini diikuti oleh beberapa Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) dan Unit Induk Wilayah (UIW) Sumatera Utara.

Manager PLN UP3 Pematangsiantar, Joy Mart S. Sihaloho, mengatakan bakti PDKB UIW Sumatera Utara berkolaborasi melaksanakan Grebek dan Inspeski Penyulang di daerah kerja UP3 Pematangsiantar ULP Siantar Kota yang melibatkan tim PDKB Sentuhan Langsung UP3 Medan, PDKB Metode Berjarak UP3 Medan Utara, PDKB Metode Berjarak UP3 Lubuk Pakam, PDKB Metode Berjarak UP3 Binjai dan PDKB Metode Berjarak UP3 Pematangsiantar

Adapun tujuan digelarnya bakti PDKB untuk meningkatkan keandalan pasokan listrik kepada masyarakat yang berada di wilayah kerja UP3 Pematangsiantar seperti ULP Siantar Kota, Tanah Jawa, Tebing Tinggi, Parapat, Sidamanik dan Perdagangangang.

"Pelaksanaan pekerjaan yang dilakukan adalah penggantian material yang berpotensi mengakibatkan gangguan sebanyak 40 titik di daerah kerja PT PLN (Persero) UP3 Pematangsiantar," kata Joy, Sabtu (3/7).

Sementara General Manager PLN UIW Sumatera Utara, Pandapotan Manurung, menyampaikan salah satu pesan manajemen perihal peningkatan keandalan yang bertujuan untuk memberi dampak yang luar biasa terhadap kontinuitas pasokan listrik ke pelanggan.

Pandapotan berpesan agar seluruh insan PLN melaksanakan Core Value AKHLAK dan tetap mematuhi protokol kesehatan selama melaksanakan pekerjaan.

Kegiatan yang dilaksanakan sejak tanggal 29 Juni sampai dengan 2 Juli 2021 itu diakhiri dengan apel gabungan yang dipimpin oleh GM PLN UIW Sumut, Pandapotan Manurung.

(FHS/EAL)

Baca Juga

Rekomendasi