Bus Damri dan Truk Terlibat Kecelakaan Hingga Terbalik di Simpang Manhattan Medan

Bus Damri dan Truk Terlibat Kecelakaan Hingga Terbalik di Simpang Manhattan Medan
Bus Damri terlibat lakalantas dengan truk di Simpang Manhattan Medan (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Medan – Kecelakaan lalu lintas antara bus penumpang Damri dengan truk pengangkut jagung jenis Fuso terjadi di persimpangan Jalan Gatot Subroto dengan Jalan Ringroad, tepatnya di depan Manhattan Mal Medan, Senin (16/8) pagi.

Informasi diperoleh Analisadaily.com dari seorang warga sekitar, kecelakaan tersebut diperkirakan terjadi sekitar pukul 05.30 WIB. Pascakecelakaan, bus dan truk sama-sama terbalik di kawasan tersebut.

Bus Damri diketahui dengan nomor polisi BK 7324 UA tampak menabrak tiang rambu lalu lintas. Akibat kejadian tersebut, lalu lintas terjadi terganggu hingga menyebabkan kemacetan parah di setiap sisi jalan.

Selain itu, banyaknya pengendara yang penasaran ingin melihat kejadian dan memelankan laju kendaraan juga menyebabkan arus lalu lintas menjadi macet. Hingga berita diturunkan, belum diketahui pasti kronologi kejadian.

“Sudah dari pagi tadi ini, enggak tahu kenapa. Tadi saya pas sampai di daerah sini, sudah macet dan sudah ada bus dengan truk yang terbalik itu,” ungkap Wahyu, warga Sunggal.

Lakalantas di simpang Manhattan Medan (Analisadaily.com/Istimewa)
(RZD)

Baca Juga

Rekomendasi