Satu Orang Korban Dalam Perampokan di Simpang Limun

Satu Orang Korban Dalam Perampokan di Simpang Limun
Ditreskrimum Polda Sumut, Kombes Pol. Tatan Dirsan Atmaja (Analisadaily/Jafar Wijaya)

Analisadaily.com, Medan - Direktur Ditkrimum Polda Sumut, Kombes Pol. Tatan Dirsan Atmaja, mengungkapkan korban penembakan pelaku perampokan toko emas di Pasar Simpang Limun Medan saat ini masih dirawat secara intensif.

"Saat ini masih kita lakukan olah TKP. Masih melakukan pemeriksaan saksi-saksi, termasuk satu korban yang masih dirawat di rumah sakit," kata Tatan usai olah TKP, Kamis (26/8) sore.

Tatan mengatakan korban penembakan mengalami luka di bagian leher.

"Korban masih mendapat perawatan di rumah sakit. Korban mendapat luka di leher," terangnya.

Namun dia belum mengetahui persis identitas korban penembakan tersebut. Hanya saja berdasar informasi penyidik di lapangan, korban penembakan merupakan orang yang ada di dalam toko emas.

"Masih satu yang saya tau," sebutnya.

Tatan juga belum mengetahui jumlah kerugian yang dialami pemilik toko emas.

"Kerugian kita masih menunggu. Ada dua toko emas yang dirampok," ungkapnya.

Polisi juga menemukan tiga selongsong peluru di lokasi kejadian.

"Untuk jenisnya masih menunggu labfor," pungkasnya.

(JW/EAL)

Baca Juga

Rekomendasi