Azhar Bantah Proyek Instalasi Pembibitan Ternak Sapi di Palas Terkendala

Azhar Bantah Proyek Instalasi Pembibitan Ternak Sapi di Palas Terkendala
Instalasi pembibitan ternak sapi di Desa Tanjung Baringin Simarullak, Kecamatan Barumun Sematan, Padanglawas (Analisadaily/Atas Siregar)

Analisadaily.com, Sibuhuan - Adanya tudingan miring terhadap proyek pembangunan Instalasi Pembibitan Ternak Sapi Potong di Desa Tanjung Baringin Simarullak, Kecamatan Barumun Selatan, Kabupaten Padanglawas (Palas) belum tuntas atau terkendala dibantah Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Peteternakan Pemprov Sumut, Azhar Harahap.

Menurut Azhar jika proyek itu bermasalah ataupun terkendala, Gubsu Edy Rahmayadi tidak mungkin mau meresmikan proyek tersebut.

"Kalau ada yang beranggapan pembangunan instalasi pembibitan ternak sapi itu terkendala dan tidak sesuai RAB, itu tidak benar," kata Azhar, Jumat (3/9).

Azhar menjelaskan, untuk tahun 2020, sesuai dengan RAB, pelaksanaan proyek itu sudah sesuai. "Memang iya masih belum tuntas karena anggarannya masih terbatas," jelas Azhar.

Azhar mengungkapkan, mestinya tahun 2021 anggaran lanjutan untuk pembangunan proyek instalasi itu dilanjutkan. Namun karena alokasi anggaran yang terbatas, Gubsu lebih memprioritaskan untuk stimulus ekonomi, seperti bantuan ternak, bantuan sembako, dan peningkatan pertanian masyarakat, sehingga anggaran lanjutan ditiadakan.

"Jadi kalau ada nada-nada sumbang yang mengatakan proyek instalasi itu terkendala, tidak benar," tegasnya.

Proyek instalasi pembibitan ternak sapi berbiaya Rp 14, 7 miliar dari APBD Pemprov Sumut 2020 diresmikan Gubsu Edy Rahmayadi pada 15 Juni 2021.

Diketahui PT Citrasarana Bangun Persada adalah rekanan pelaksana proyek instalasi pembibitan ternak sapi tersebut.

Dalam pelaksanaannya, pengerjaan dimulai pada 2 Oktober 2020 dan pemenang tender harus menyelesaikannya selama 90 hari kerja.

(ATS/RZD)

Baca Juga

Rekomendasi