BEI Sumut: Peningkatan Jumlah Investor Milenial Semakin Tinggi

BEI Sumut: Peningkatan Jumlah Investor Milenial Semakin Tinggi
Kepala Kantor Perwakilan Bursa Efek Indonesia (BEI) Sumut, Muhammad Pintor Nasution (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Medan - Investor pasar modal Sumatera Utara (Sumut) terus bertambah. Hingga Agustus 2021, jumlah investor padar modal di Sumut sudah mencapai 138.455.

Kepala Kantor Perwakilan Bursa Efek Indonesia (BEI) Sumut, Muhammad Pintor Nasution menjelaskan, pada Januari 2021 pemegang SID (single investor identification (SID)/nomor tunggal identitas investor pasar modal Indonesia 97.635.

"Per Agustus 2021 sudah 138.455 pemegang SID," kata Pintor dalam workshop wartawan daerah Medan secara virtual, Kamis (23/9).

Pintor mengakui, meski saat ini masih dalam situasi pandemi Covid-19, jumlah investor pasar modal di Sumut terus naik meski. Peningkatan jumlah investor mengindikasikan pasar modal semakin dikenal.

"Selain semakin dikenal, tentunya juga semakin dipercayai sebagai salah satu tempat investasi, termasuk sumber pembiayaan," ucapnya.

Investor Milenial

Diterangkan Pintor, peningkatan jumlah investor milenial (18-25 tahun) juga semakin tinggi, atau tercatat sudah sebanyak 52.580. Investor dari kalangan pelajar dan mahasiswa tersebut sudah 21 persen.

"Kalau dilihat, investor milenial nomor dua terbesar setelah dari kalangan pegawai swasta yang 39 persen. BEI Sumut terus berupaya menjaring kalangan milenial untuk menjadi investor di pasar modal," terangnya.

(RZD)

Baca Juga

Rekomendasi