Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga foto bersama dengan OPD di Objek Wisata Air Panas Tinggi Raja Nagori Dolok Marawa Kecamatan Silou Kahean Kabupaten Simalungun, Jumat (24/9). (Analisadaily/Fransius Hartopedi Simanjuntak)
Analisadaily.com, Simalungun - Bupati Simalungun, Radiapoh Hasiholan Sinaga mengatakan, ia akan melakukan pembenahan infrastruktur pendukung destinasi air panas Tinggi Raja menjadi salah satu objek wisata di Tanoh Haboron do Bona.
"Kita akan benahi infrastruktur pendukung objek wisata air panas ini, terutama jalan. Sehingga menjadi tujuan, karena ini luar biasa," kata Radiapoh Sinaga saat mengunjungi Objek Wisata Air Panas Tinggi Raja Nagori Dolok Marawa, Kecamatan Silou Kahean, Kabupaten Simalungun, Jumat (24/9).
Ia meminta masyarakat untuk memberikan dukungannya dalam pembenahan objek wisata tersebut.
"Janganlah ketika pemerintah melakukan pembenahan di lokasi ini, masyarakat menuntut ganti rugi. Mari sama-sama kita majukan objek wisata ini agar lebih baik, sehingga wisatawan datang ke lokasi wisata ini," tambah dia.
(FHS/CSP)