Perkumpulan Pencuci Sarang Burung Walet Dideklarasikan di Medan

Perkumpulan Pencuci Sarang Burung Walet Dideklarasikan di Medan
Perkumpulan Pencuci Sarang Burung Walet dideklarasikan (Analisadaily/Kali A Harahap)

Analisadaily.com, Medan - Perkumpulan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) Pencuci Sarang Burung Walet/Indonesia Sarang Burung Walet (ISBW) dideklarasikan di Hotel Antares, Kota Medan, Minggu (24/10).

Ketua sekaligus pendiri ISBW, Japar Sidik menjelaskan, assosiasi ini dibentuk untuk tempat berkumpulnya para pencuci sarang burung walet se-Indonesia. Pendirian ini juga sudah disahkan oleh Menkum HAM tertanggal 1 Juli 2021.

"Dengan dideklarasikan ISBW harapannya semakin diperhatikan pemerintah, dan para pencuci sarang burung walet semakin sejahtera," terang Japar.

Apalagi dalam catatan pihanya, para pekerja pencuci sarang burung walet saat ini ribuan. Belum lagi diakomodir, pastinya akan menambah tenaga kerja sektor ini sehingga bisa mendongkrak para pengusaha UMKM dan program pemerintah dapat terbantu.

"Mari kita bersatu ke satu tujuan demi kejayaan perkumpulan kita ini. Karena ini masa depan kita untuk lebih baik," paparnya.

Pendiri lainnya, Hendra Wirawan menjelaskan, ISBW merupakan organisasi pencuci sarang burung walet se-Indonesia, dan telah dideklarasikan di Medan. ISBW lahir dari pemikiran, semangat, kegigihan, dan optimisme.

Apalagi sampai sejauh ini pencuci sarang burung walet belum ada perhatian maksimal dari pemerintah, padahal Indonesia dikenal sebagai sumber sarang burung walet terbesar di dunia, dan harus dijaga serta dilestarikan. Karena ini juga sumber pendapatan negara. Juga membuka lapangan pekerjaan dan sumber ekonomi masyarakat.

"Dengan dideklarasikannya ISBW ini, tentunya hari bersejarah bagi kita pengumpul pencuci sarang burung walet, semoga perkumpulan kita ini selalu diberikan kelancaran, kesejahteraan untuk kita semua," harapnya.

Ikut hadir sebagai pendiri Edhi Prio Hasnowo, Muhamad Asnawi, Robinson, Syafrizal, Arifin Tasrif, Martinus, Yusdianto Turede, dan Johanis.

(KAH/RZD)

Baca Juga

Rekomendasi