Sekretaris MPW PP Sumut, Ali Madhy, memberikan keterangan usai audiensi, Senin (29/11). (Analisadaily/Jafar Wijaya)
Analisadaily.com, Medan - Buntut ucapan anggota DPR RI, Junimart Girsang meminta Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) Pemuda Pancasila (PP) dibubarkan terus mendapat respon. Hari ini, Majelis Pimpinan Wilayah (MPW) Pemuda Pancasila (PP) Sumatera Utara (Sumut) mendesak agar Wakil Ketua Komisi II DPR RI tersebut agar segera meminta maaf.
Pernyataan sikap yang disampaikan oleh MPW PP Sumatera Utara itu disampaikan saat mereka mendatangi kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sumut di Jalan Imam Bonjol Medan, Senin (29/11).
Puluhan anggota PP itu, langsung diterima di ruangan Badan Musyawarah (Bamus) DPRD Sumut. Dalam pertemuan perwakilan pendemo menyampaikan tuntutan mereka agar kasus Wakil Ketua Komisi II DPR RI Junimart Girsang ditindaklanjuti dan disampaikan kepada DPR RI.
"Tuntutan sudah kita kasih, kita meminta agar statment Junimart Girsang agar meminta maaf baik itu di media elektronik, media cetak dan media online," kata Sekretaris MPW PP Sumut, Ali M. Madhy kepada wartawan usai audiensi.
Ali mengatakan pihaknya meminta pimpinan DPRD Sumut agar meneruskan pernyataan sikap MPW PP Sumut kepada pimpinan DPR RI agar Junimart Girsang segera meminta maaf.
"Aksi kami lakukan lebih Arif dan kondusif. Sehingga kami menyampaikan tuntutan secara tertulis untuk ditindaklanjuti oleh DPR RI," ucapnya.
Ketua Bidang Keorganisasian dan Keanggotaan MPW PP Sumut, Muhammad Hanafi Hasibuan meminta agar pihaknya mendesak Junimart Girsang meminta maaf secara khusus kepada Pemuda Pancasila.
"Kita meminta secara khusus saudara Junimart Girsang mengakui kesalahan kemudian meminta maaf secara terbuka kepada Pemuda Pancasila bukan," pintanya.
Hanafi menjelaskan sebelumnya MPW PP Sumut ingin melangsungkan aksi unjuk rasa di depan Gedung DPRD Sumut. Namun, dia menyebut pihaknya telah menyusun dan audiensi tersebut merupakan langkah pertama MPW PP Sumut meminta Junimart Girsang meminta maaf.
"Aksi yang kita lakukan ada tahapan, kalau ini tidak ada hasilnya kita akan melakukan langkah-langkah. Sebenarnya kita mau unjuk rasa, tapi ya tahu lah massa Pemuda Pancasila yakan, tapi mengingat situasi di Sumatera Utara ini kita juga gak mau ada hal-hal tidak inginkan terjadi, maka jadi audiensi aja dengan DPRD Sumatera Utara," jelasnya.
"Hari ini kita menyampaikan pernyataan sikap dari Pemuda Pancasila Sumatera Utara untuk ditindaklanjuti oleh pimpinan DPRD," tandas Hanafi.
Diberitakan sebelumnya, perseteruan Pemuda Pancasila dengan Junimart berawal dari insiden bentrokan pada Jumat, 19 November 2021. Ketika itu, Pemuda Pancasila terlibat bentrokan dengan Forum Betawi Rempug (FBR), yang berakibat terhadap kerusakan sejumlah posko. Puncaknya, Pemuda Pancasila menggelar demo di depan Gedung MPR/DPR pada Kamis 25 November 2021.
(JW/CSP)