Polsek Bahorok Ringkus Pengedar Narkoba

Polsek Bahorok Ringkus Pengedar Narkoba
Barang bukti yang diamankan petugas Polsek Bahorok dari seorang pengedar sabu-sabu (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Bahorok - Personel Unit Reskrim Polisi Sektor Bahorok meringkus seorang pengedar sabu-sabu di Dusun I Kendit, Desa Sei Musam Kendit, Kecamatan Bahorok, Kabupaten Langkat.

Selain menangkap pelaku, polisi juga menyita barang bukti tiga bungkus plastik klip bening sedang yang berisi sabu, timbangan elektrik, alat isap (bong), plastik klip bening kosong ukuran besar berisikan 12 plastik klip berukuran sedang kosong, empat plastik klip kosong, satu plastik klip besar berisikan 63 plastik klip kecil kosong, charger handphone, tas sandang, dua kaca pirex dan uang tunai Rp400 ribu.

"Tersangka SG (37) warga Dusun I Kendit, Desa Sei Musam Kendit, Kecamatan Bahorok, Kabupaten Langkat, saat ini sudah mendekam di dalam sel tahanan polisi," kata Kapolres Langkat, AKBP Danu Pamungkas Totok, melalui Kasi Humas Polres Langkat, Iptu Joko Sumpeno, Kamis (2/12).

Menurutnya penangkapan itu berawal saat petugas pagi melakukan patroli rutin untuk menindaklanjuti laporan masyarakat terkait peredaran sabu di wilayah tersebut.

Kemudian Kapolsek Bahorok, AKP Pamilu H. Hutagaol, menugaskan Kanit Reskrim, Ipda M. Yassir Parinduri, untuk melakukan penyelidikan.

"Pagi itu Kapolsek menugaskan anggotanya untuk melakukan penyelidikan informasi dari masyarakat bahwa di Dusun I Kendit sering dilakukannya transaksi jual beli narkoba," ujar Joko.

Kemudian Kanit Reskrim beserta anggota opsnal melakukan pengintaian di tempat kejadian perkara dan melihat seseorang laki-laki sedang mengenakan tas hitam yang mencurigakan. Seketika laki-laki itu langsung diamankan.

"Saat petugas melakukan penggeledehan, ditemukan semua barang bukti di atas. Hari itu juga pelaku langsung dibawa ke Polsek Bahorok guna dilakukan proses hukum lebih lanjut," pungkas Joko.

(HPG/EAL)

Baca Juga

Rekomendasi