Kerjasama antara STIT Batubara dengan BNNK Batubara (Analisadaily/Alpian)
Analisadaily.com, Limapuluh - Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah (STIT) Batubara menjalin kerjasama dengan Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Batubara dalam bidang keagamaan.
Kepala BNNK Batubara, AKBP Zainuddin, didampingi Sub Koordinator Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat (P2M), Aidil Rizki Rangkuti, berharap agar mahasiswa dan mahasiswi STIT Batubara menjadi agen perubahan untuk melenyapkan peredaran narkoba di Kabupaten Batubara.
Menurutnya mahasiswa memiliki peran strategis untuk memberikan pencerahan kepada masyarakat tentang bahaya penyalahgunaan narkoba, khususnya di Kabupaten Batubara.
"Alhamdulillah Kabupaten Batubara memiliki satu-satunya perguruan tinggi Ilmu Tarbiyah Batubara yang bergerak di bidang pendidikan dan keagamaan," ujar Zainuddin.
Sementara Ketua STIT Batubara, Dr. Agus Salim, menjelaskan kerjasama pihaknya dengan BNNK diharapkan dapat membawa nilai terbaik bagi STIT Batubara, terutama dalam bidang keagamaan.
"Sebelumnya STIT Batubara telah melakukan kerjasama dengan beberapa institusi di Kabupaten Batubara. Kami berterima kasih dengan BNNK Batubara untuk menjadikan mahasiswa STIT Batubara menjadi sarjana yang bebas dari narkoba," tukas Agus Salim.
(AP/EAL)