Komunitas KOMPAK Baksos di Kecamatan Payalombang Sergai

Komunitas KOMPAK Baksos di Kecamatan Payalombang Sergai
Dewan Penasehat KOMPAK,AKBP Robin Simatupang (tengah) menyerahkan bantuan kepada warga. (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Serdang Bedagai - Dalam rangka Natal dan menyambut Tahun baru 2022, Komunitas Peduli Amal dan Kebajikan (KOMPAK) melaksanakan Bakti Sosial (Baksos) di Kecamatan Payalombang, Kabupaten Sergai, Selasa (28/12).

Dalam kegiatan Baksos itu juga dihadiri Dewan Penasehat KOMPAK, AKBP Robin Simatupang, Bupati Serdang Bedagai, Darma Wijaya, Sekda Faisal, Anggota DPRD Sergai, Togar Situmorang, Ketua Pengurus, Iwan Hartono Alam, Ketua Pembina, Amrin Susilo Halim dan masyarakat.

Dewan Penasehat KOMPAK, AKBP Robin Simatupang mengatakan kegiatan baksos ini sebagai bentuk berbagi kasih kepada masyarakat Sergai. Di mana, keberagamaan yang ada di Sergai menjadikan kabupaten ini tetap solid untuk mendukung program pemerintah.

"Kekompakkan sudah ada. Selain itu kita juga melaksanakan baksos ke Kecamatan lainnya," katanya.

Robin menuturkan, di tengah pandemi ini, KOMPAK selalu bersama masyarakat untuk menekan laju penyebaran Covid-19. Untuk itu, kita bersama mensosialisasikan hidup sehat. Sinergitas dengan Pemkab Sergai sudah teruji. Keduanya menjadi 'Payung' masyarakat untuk menghadapi Covid-19 dan lonjakan ekonomi.

"Nah, dengan dukungan masyarakat Sergai, kami semakin kuat untuk membantu program pemerintah dan menjaga Kamtibmas. Kami tetap hadir di tengah masyarakat untuk berdiskusi dan berbagi kasih," tuturnya.

Sementara itu, warga yang menerima bantuan berterimakasih kepada KOMPAK yang selalu bersama mereka.

Dengan bantuan ini, dapat membantu kehidupan mereka sehari-hari.

"Terima kasih, Kami doakan selalu jaya dan maju terus," ucap salah satu warga yang menerima bantuan, Ridwan (37).

Hal senada dikatakan oleh Ratna(50). Kata Ratna, baksos ini dapat membantunya dalam menjalani kehidupan sehari-hari.

"Apalagi, yang saya terima lumayan juga. Saya hanya bisa berdoa semoga Pak Robin Simatupang dan teman-temannya selalu sehat dan dilindungi Allah," ucapnya.

(JW/CSP)

Baca Juga

Rekomendasi