Indahnya Berbagi di Bulan Ramadan

Ketua PWI dan Kajari Paluta Santuni Anak Yatim

Ketua PWI dan Kajari Paluta Santuni Anak Yatim
Foto bersama usai acara santunan anak yatim yang digelar PWI Paluta bersama Kajari Paluta (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Gunungtua - Puluhan anak yatim piatu menerima santunan dari Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Padang Lawas Utara dan Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Padang Lawas Utara, Hartam Ediyanto.

Kegiatan yang berlangsung di aula Masjid Raya Paluta, Selasa (19/4), diikuti puluhan anak yatim dari panti asuhan Al-Maskuriyah serta beberapa anak yatim di wilayah Gunungtua dan sekitarnya.

Masing-masing anak mendapat bingkisan berupa minyak goreng, gula, teh dan makanan ringan. Selain itu mereka juga uang tunai yang diserahkan oleh Ketua PWI Paluta, Tohong Pangondian Harahap.

Kajari Paluta, Hartam Ediyanto, turut serta menyantuni puluhan anak yatim dengan memberikan paket lebaran yang terdiri dari mukena untuk perempuan dan kain salat untuk laki-laki serta uang tunai.

"Terima kasih Bapak Ketua PWI Paluta dan Bapak Kajari Paluta. Alhamdulillah santunan ini sangat bermanfaat untuk saya dan akan saya berikan ke ibu," kata lobi, salah seorang penerima santunan.

Sementara Ketua PWI Paluta, Tohong Pangondian Harahap, menjelaskan santunan tersebut sebagai wujud kepedulian PWI Paluta terhadap anak yatim sekaligus forum silaturahmi dengan para insan wartawan di bulan Ramadan 2022.

Menurutnya kegiatan ini merupakan agenda pertama PWI Paluta sejak terbentuknya kepengurusan PWI Paluta dan akan menjadi program rutin tahunan ketika bulan suci Ramadan.

"Terima kasih kepada semua rekan rekan wartawan yang hadir dan telah mendukung kegiatan ini. Khusus kepada Bapak Kajari yang telah meringankan langkah hadir bersama kita dalam agenda ini," ucap Tohong.

Acara diisi dengan tausiyah Ustaz Hincat Pangabisan dan foto bersama serta silaturrahmi dengan sesama undangan yang hadir.

(ONG/EAL)

Baca Juga

Rekomendasi