Kejuaraan Akuatik Indonesia, PRSI Sumut Raih 1 Emas

Kejuaraan Akuatik Indonesia, PRSI Sumut Raih 1 Emas
Tim PRSI Sumatera Utara berhasil menyabet 1 emas, 1 perak dan 3 perunggu dalam Kejurnas Akuatik (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Jakarta - Tim PRSI Sumatera Utara berhasil menyabet 1 emas, 1 perak dan 3 perunggu dalam Kejurnas Akuatik bertajuk Festival Akuatik Indonesia 2022 di Stadion Akuatik, Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (2/8) malam.

"Alhamdulillah, karena berbagai keterbatasan dan PRSI Sumut bahkan tidak punya target dalam Kejurnas Akuatik tahun ini, perolehan medali ini sangat membanggakan dan menyejukkan hati. Saya mengucapkan terima kasih atas doa restu warga Sumatera Utara dan kerja keras atlet PRSI Sumut," kata Ketua PRSI Sumatera Utara, Muchrid Coki Nasution.

Atlet yang berhasil meraih medali emas, Jatayu Tri Rezka Pahlevi, atlet loncat indah di papan 3M KU B. Medali perak diperoleh Angel Theresia Purba. Dan medali perunggu diperoleh Angel Theresia Purba di kelas papan 1 M KU A dan Wahyudi Sahputra di kelas Menara Terbuka.

"Target kita tentu saja PON 2024 menjadi juara. Itu pasti tidak mudah dan butuh kerja keras dan partisipasi aktif dari semua pihak. Sumut punya banyak kekurangan terutama fasilitas olahraga renang yang belum sesuai standar Internasional. Mudah-mudahan kerja keras atlet-atlet kita ini menjadi dorongan hebat bagi kami untuk memperjuangkan fasilitas yang dibutuhkan," tambah Coki.

Pengurus Besar Persatuan Renang Seluruh Indonesia atau PB PRSI menggelar kejuaraan nasional (Kejurnas) Akuatik. Kejurnas bertajuk Festival Akuatik Indonesia (FAI) 2022 diselenggarakan di Stadion Akuatik Gelora Bung Karno, Jakarta, 26 Juli sampai 2 Agustus 2022 setelah dua tahun absen akibat pandemic Covid-19. PRSI Sumatera Utara kerahkan 42 atlet mengikuti even ini didampingi atlet dan pengurus inti PRSI Sumut.

Jawa Timur berhasil menduduki posisi Juara Umum dengan 32 emas, 16 perak dan 21 perunggu. Tim DKI Jakarta di peringkat kedua dengan perolehan 29 emas, 30 perak dan 32 perunggu. Di peringkat tiga ada Kontingen Jawa Barat dengan raihan 18 emas, 32 perak dan 31 perunggu.

(JW/CSP)

Baca Juga

Rekomendasi