Nursiti Sitorus Temukan Bayi di Depan Rumahnya

Nursiti Sitorus Temukan Bayi di Depan Rumahnya
Personil Polsek Simpang Empat bersama saksi menunjuk tempat penemuan bayi di depan pintu rumah warga Desa Air Teluk Kiri, Rabu (28/9). (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Asahan - Nursiti Sitorus menemukan seorang bayi di depan pintu rumahnya Desa Air Teluk Kiri Kecamatan Teluk Dalam, Kabupaten Asahan dalam keadaan sehat pada Rabu (28/9) pagi.

Kasi Humas Polres Asahan, Ipda Boris Pardosi, mengatakan Kepala Kepolisian Sektor Simpang Empat, AKP Cahyandi, menerima informasi dari Kepala Desa Air Teluk Kiri ada ditemukan seorang bayi di depan rumah warga Nursiti Sitorus.

"Memang ada ditemukan bayi dalam keadaan masih hidup, dibalut baju, namun sudah mulai dikerumuni semut," ujar Boris.

Setelah dilakukan interogasi terhadap saksi Nursiti Sitorus bahwa ia menemukan bayi tersebut tak berapa lama setelah bangun tidur, kemudian membuka pintu depan rumahnya, terlihat ada bayi yang dibalut dengan baju namun sudah mulai dikerumuni semut.

"Selanjutnya Kanit Reskrim Polsek Simpang Empat berkoordinasi dengan Bidan Desa Air Teluk Kiri, untuk membersihkan bayi tersebut untuk segera dibawa ke IGD Rumah Sakit HAMS Kisaran untuk pemeriksaan kesehatannya, sekarang bayi itu sudah dititipkan ke Dinas Sosial," ujarnya.

Kasus penemuan bayi ini masih dalam proses penyelidikan oleh petugas Satpam Reskrim Polres Asahan dan sejumlah saksi sudah kita periksa.

"Kita belum mengetahui ini bayi siapa, dan personel masih berkerja untuk mencari tau keberadaan ibu dari bayi tersebut," tegas Boris.

(ARI/CSP)

Baca Juga

Rekomendasi