Bentrok dengan PTPN 2, Puluhan Warga Sempat Bertahan di Kantor DPRD Sergai

Bentrok dengan PTPN 2, Puluhan Warga Sempat Bertahan di Kantor DPRD Sergai
Warga sempat bertahan di Kantor DPRD Sergai (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Sergai - Puluhan warga dari Kelompok Tani Terbit Terang yang berada di Desa Bingkat, Kecamatan Pegajahan, Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) yang terlibat kericuhan dengan PTPN 2 memilih bertahan di Kantor DPRD Sergai, Senin (3/10).

Informasi diperoleh, Selasa (4/10), puluhan orang yang terdiri dari perempuan dan laki-laki tampak duduk di depan gerbang Kantor DPRD Sergai. Langkah tersebut mereka lakukan untuk meminta perlindungan kepada DPRD menyusul konflik lahan yang berujung bentrok dengan pihak PTPN 2.

Bambang, seorang warga mengatakan, mereka memilih menginap di DPRD Sergai untuk meminta perlindungan. "Kami sempat bentrok, takut untuk pulang, jadi setelah memberikan laporan ke Polres Sergai kami sengaja tidur di sini untuk meminta perlindungan kepada DPRD dan pihak kepolisian," kata Bambang.

Erna, warga lain mengaku was-was untuk pulang. Hal itu yang membuat dia bersama anak balitanya rela bertahan di Kantor DPRD Sergai. Erna mengatakan, merasa tertekan dengan peristiwa bentrokan antara warga dengan pihak perkebunan yang terjadi.

"Karena kami takut mau pulang, karena kami nanti ada intimidasi oleh PTPN 2 apalagi mereka ramai sekali, makanya kami milih tinggal di sini," kata dia.

Puluhan warga yang memilih bertahan di Kantor DPRD kemudian ditemui Ketua DPRD Sergai, M Rizki Ramadhan Hasibuan. "Tadi kita sudah bicara dengan perwakilan masyarakat dan kita telah mendengarkan keluhan mereka," kata Riski.

Usai berdiskusi dengan Riski, puluhan masyarakat Desa Bingkat kemudian kembali ke rumah masing-masing, dan Rizki mengatakan akan mempertemukan warga dengan pihak PTPN 2.

"Setelah kita berdiskusi, mereka kembali pulang dan ke depan kita akan undang pihak PTPTN 2 untuk berdiskusi terkait persoalan tersebut," tutup Riski.

(BAH/RZD)

Baca Juga

Rekomendasi