Amir Husin Juara Kontes Siswa SMK TBSM Sumut - Aceh PT Alfa Scorpii

Amir Husin Juara Kontes Siswa SMK TBSM Sumut - Aceh PT Alfa Scorpii
Penyerahan hadiah juara I Kontes Guru SMK dan siswa Teknik & Bisnis Sepeda Motor (TBSM) 2022 di aula SMK N 2 Tebing Tinggi, Selasa (04/10/2022). (Analisadaily/istimewa)

Analisadaily.com, Medan - M Amir Husin, siswa SMK N 2 Tebing Tinggi berhasil meraih juara I Kontes Guru SMK dan siswa Teknik & Bisnis Sepeda Motor (TBSM) 2022 wilayah Sumut dan Aceh, yang diselenggarakan PT Alfa Scorpii, 22-26 Agustus 2022 lalu.

Amir Husin berhasil memenangi kontes tersebut dengan total nilai 398. Sedangkan Dimas Rahmansyah Putra dari SMK N 1 Percut Sei Tuan meraih posisi kedua dengan total nilai 376. Bagus Dwi Kurnia dari SMK PAB 8 Sampali berhasil meraih juara III dengan total nilai 365.

Dengan prestasi tersebut, Amir Husin mendapatkan hadiah engine untuk kegiatan praktikum di sekolah, uang tunai, tropi, dan sertifikat. Selain itu Amir Husin juga diprioritaskan untuk bekerja di bengkel resmi Yamaha atau masuk program YES (Yamaha Engineering Scholl) tanpa testing teknik.

Sementara itu untuk kategori guru, Hadi Sanjaya SMK N1 Percut Sei Tuan, Deliserdang berhasil menjuarai kontes secara online tersebut setelah mengumpulkan total nilai 432. Sedangkan Khairul Anwar, guru SMK N1 Air Putih menempati posisi kedua dengan total nilai 380. Rajasyah Hasibuan dari SMK N2 Tebing Tinggi berhasil menjadi juara III dengan total nilai 379.

“Saya sangat senang sekali dan bangga bisa menjadi yang terbaik pada kontes ini. Saya berterima kasih kepada Allah , orang tua , guru pembimbing dan bapak Kepala Sekolah atas bimbingannya hingga saya bisa menjadi yang terbaik” kata Amir Husin usai menerima hadiah di aula SMK N 2 Tebing Tinggi, Sumut, Selasa (04/10/2022) lalu.

Hadiah tersebut diserahkan Chief Education PT Alfa Scorpii, Zaenal Arifin Harahap SH didampingi staf edukasi Aulia Ramadhana. Sedangkan Amir Husin didampingi Kepala Sekolah SMK N 2 Tebing Tinggi, Asrin Saragih ST, dan guru pembimbing sekaligus peraih juara III kontes tersebut, Rajasyah Hasibuan.

Chief Education PT Alfa Scorpii, Zaenal Arifin dalam kesempatan itu mengatakan, kontes Guru dan siswa TBSM SMK Binaan Yamaha adalah sebagai bentuk peduli dari PT Alfa Scorpii ke mitra binaanya saat pandemic agar tidak mematahkan semangat kepada guru dan siswa-siswi SMK TBSM untuk terus berkreasi dalam dunia pembelajaran online saat ini. Kegiatan ini juga merupakan upaya menghasilkan kualitas pendidikan, khususnya pendidikan dunia otomotif yang maksimal sehingga dapat melahirkan sumber daya manusia yang siap memasuki dunia kerja.

Zaenal Arifin mengatakan, kontes guru adalah aktivitas yang dibuat untuk mengevaluasi kualitas guru terhadap penyampaian materi kurikulum SMK serta dapat menjadi contoh kerja nyata bagi para siswa. Melalui aktivitas ini diharapkan melahirkan para guru yang Professional, Handal & Berkualitas dengan cara kerja praktek setara dengan Teknisi Yamaha.

Kontes Guru TBSM SMK Binaan Yamaha secara online merupakan salah satu program pembinaan keahlian bagi para Guru TBSM SMK Binaan Yamaha. Kegiatan ini diadakan sejak tahun 2020 ini oleh pihak PT Alfa Scorpii selaku main dealer Yamaha wilayah Sumut, Aceh, Riau dan Kepulauan Riau. “Metode kontes guru kali ini berbeda dengan metode-metode kontes saat sebelum pandemi Covid 19 mewabah, karena kami menggunakan aplikasi-aplikasi berbasis online,” katanya.

Seleksi tahap I adalah seleksi untuk mendapatkan wakil dari masing-masing sekolah, melalui aplikasi Microsoft Form yang diisi oleh semua guru yang mendaftar (70 guru) di masing masing SMK Binaan Yamaha, untuk kemudian diambil menjadi 40 peserta perwakilan dari 40 SMK Binaan Yamaha, dengan kriteria satu SMK satu guru. Sedangkan untuk kategori siwa, peserta awal sebanyak 40 untuk diseleksi tahap awal sebanyak 10 siswa.

Selanjutnya setelah terpilih dari masing-masing sekolah, seleksi tahap ke-2 menggunakan Aplikasi Quiz yang membutuhkan akurasi dan kecepatan jawaban, dan hasilnya diperoleh 5 Finalis yang terbaik dari 40 guru yang berkompetisi dan 5 finalis siswa dari 10 yang berkompetisi.

Seleksi tahap ketiga adalah, tahap final praktek yang menggunakan Aplikasi Zoom untuk memantau dan menilai hasil praktek dari para Finalis. Tahap Final Praktek ini dibagi menjadi 3 bagian yaitu: 1. Tes Pengukuran komponen, 2. Tes Standar Operasional Prosedur (SOP) servis, dan tahap ketiga tes presentasi dengan materi Sistem Fuel Injection Yamaha. Pada tahap final ini para peserta tetap berada di sekolah masing masing sedangkan para juri berada di kantor PT Alfa Scorpii di Medan.

Jarak poin yang tidak terlalu jauh menunjukkan persaingan serta kualitas SMK tidak jauh berbeda. Masing-masing juara diberikan hadiah uang tunai, trophy, sertifikat serta voucher cash back pembelian sepeda motor Yamaha. Khusus juara satu mendapat satu unit sepeda motor praktek.

(BBG/JG)

Baca Juga

Rekomendasi