Lion Air Merayakan Peringatan Hari Pahlawan di Ketinggian 33.000 Kaki

Lion Air Merayakan Peringatan Hari Pahlawan di Ketinggian 33.000 Kaki
Lion Air merayakan peringatan Hari Pahlawan di ketinggian 33.000 kaki (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Surabaya - Lion Air bersama anggota afiliasi perusahaan penerbangan melakukan rangkaian kegiatan bersamaan momentum Hari Sumpah Pemuda (28 Oktober) – Hari Pahlawan Nasional (10 November) dengan puncak perayaan pada Kamis (10/11). Tema Hari Pahlawan ke-77 pada 2022 dengan mengusung 'Pahlawanku, Teladanku!'.

Penerbangan Lion Air diawali nomor terbang JT-694 rute Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta di Tangerang, Banten (CGK) tujuan Bandar Udara Internasional Juanda Surabaya di Sidoarjo, Jawa Timur (SUB). Pada ketinggian 33.000 kaki saat tanda kenakan sabuk pengaman dimatikan (seat belt off), awak kabin membagikan bendera berukuran kecil kepada seluruh penumpang.

Pimpinan awak kabin mengumumkan (announcement) tentang pelaksanaan acara memperingati Hari Pahlawan Nasional di dalam kabin pesawat. Pimpinan awak kabin memimpin untuk mengheningkan cipta. Seluruh penumpang mengikuti secara khidmat.

Awak kabin berjalan dari lorong kabin belakang membawa Bendera Merah Putih, fashion showmengenakan seragam awak kabin, dirancang khusus tetap mengusung budaya khas berpakaian Indonesia yakni gaya kebaya dipadukan tata busana modern.

“Pada penerbangan tersebut, dibagikan doorprize dengan kegiatan kuis,” kata Corporate Communications Strategic of Lion Air Group, Danang Mandala Prihantoro.

Kemudian, 5 awak kabin mempersembangkan live songs lagu, bertemakan nasionalis, antara lain: Mengheningkan Cipta, Maju Tak Gentar, Rayuan Pulau Kelapa dan Tanah Airku.

Menggelar live perform and songs oleh awak kabin yang terinspirasi semangat “Pemuda dan Pahlawan” di dalam pesawat di atas ketinggian 33.000 kaki bertujuan untuk: melayani dengan sepenuh hati, memberikan inspirasi bagi pemuda-pemudi dapat terus berkarya, turut mempopularkan lagu-lagu nuansa semangat kebangsaan serta upaya mengapresiasi musisi muda berbakat, terutama bagi yang berprofesi sebagai awak kabin di Lion Air Group.

“Pelaksanaan rangkaian semarak kemerdekaan di udara, kegiatan dan penampilan pertunjukan lagu secara langsung telah mengikuti aspek keamanan, keselamatan dan sesuai standar protokol kesehatan ketat,” sebutn Danang.

Puncak acara dilakukan rute tujuan Surabaya, karena Ibu Kota Jawa Timur dikenal sebagai “Kota Pahlawan”, berlatar belakang peristiwa Pertempuran Surabaya pada 10 November 1945 sebagai lambang kekuatan dan perlawanan.

Bandar Udara Internasional Juanda sebagai salah satu penghubung utama (main hub) operasional Lion Air Group untuk rute internasional dalam mempermudah mobilitas masyarakat, pebisnis dan pelancong (wisatawan) terutama dari dan menuju Indonesia antara lain Yogyakarta, Solo, Semarang, Balikpapan, Banjarmasin, Makassar, Palangkaraya, Tarakan, Pontianak, Jakarta, Bandung, Bali, Lombok, Labuan Bajo, Kupang, Makassar, Kendari, Palu, Manado, Ambon, Ternate, Sorong, Singapura, Malaysia dan kota lainnya.

Kebersamaan untuk Melayani Sepenuh Hati

Lion Air Group pada momentum ini sejalan dengan meningkatkan layanan sehingga pengalaman penerbangan bagi para penumpang semakin menyenangkan serta mengajak (persuasif) melayani kepada setiap penumpang.

Inspirasi momentum “Sumpah Pemuda dan Semangat Juang Pahlawan” untuk semangat dan tekad. Pada industri penerbangan, Lion Air Group terinspirasi karena berjuang bersama, kolaborasi dalam rangka memberikan pelayanan terbaik, mendukung kelancaran setiap proses penerbangan penumpang serta berkontribusi dalam percepatan pemulihan perekonomian.

Dalam kehidupan di lingkungan kerja dan bermasyarakat (sosial), Lion Air Group dapat mengimplementasikan nilai-nilai luhur berdasarkan dengan potensi dan profesi masing-masing.

Rangkaian peringatan “Hari Sumpah Pemuda dan Hari Pahlawan” optimis akan merperkuat persatuan kerja, sosial, berbangsa dan bernegara, serta senantiasa meningkatkan nilai atau rasa di Indonesia dengan asal kecintaan dan kebanggaan.

Dalam upaya mewujudkan gerakan bersama semarak “Hari Sumpah Pemuda dan Hari Pahlawan Nasional”, Lion Air Group melakukan upacara bersama di area pusat pelatihan dan pendidikan Lion Air Group serta menjalankan program sosial (berbagi kepada sesama).

(REL/RZD)

Baca Juga

Rekomendasi