Komunitas Yamaha Lexi RILEXCO Gelar Family Gathering

Komunitas Yamaha Lexi RILEXCO Gelar Family Gathering
Para peserta gathering komunitas Yamaha Lexi RILEXCO diabadikan bersama. (Analisadaily/istimewa)

Analisadaily.com, Medan - Dalam rangka mempererat kembali rasa silahturami, komunitas Yamaha Lexi RILEXCO (Rider Lexi Community) Medan sukses gelar Family Gathering (Famgath), di Lau Sidebuk-debuk, Berastagi, Kabupaten Karo.

Acara yang mendapat support dari PT Alfa Scorpii itu berlangsung selama dua hari, yaitu tanggal 3 dan 4 Desember 2022 di Villa Capri Cornus, Berastagi. Sabtu (03/12) sore pukul 15.00 WIB, semua peserta gathering yang berjumlah 40 orang ini bertemu di titik kumpul di Sentral Yamaha, Jalan Adam Malik, Medan, dengan melakukan regristasi dan persiapan lainnya.

Setelah selesai melakukan briefing dan juga doa bersama, seluruh peserta gathering memulai perjalanan ke lokasi gathering yaitu Villa Sibolangit. Setibanya di lokasi pukul 21.00 WIB, dilanjutkan dengan coffee break dan ngobrol bareng. Selanjutnya pada para peserta gathering bermalam di Villa Sibolangit.

Minggu (04/12) pagi berbagai kegiatan seperti games dan pembagian doorprice dari sponsor, dan kegiatan ini berlangsung hingga pukul 12.00. Selanjutnya pukul 15.00 WIB, para peserta melanjutkan perjalanannya menuju Villa Capri Conus, Berastagi. Setelah selesai salat magrib dan makan malam, pada pukul 19.00 WIB para peserta gathering melanjutkan perjalanan pulang ke Medan.

Rute Medan - Sibolangit- Berastagi yang ditempuh peserta touring memiliki medan jalan beragam. Setelah jalan raya yang lebar dan lurus, peserta harus melewati jalan berkelok dengan kondisi jalan pasir, berbatu yang tingkat kesulitan yang cukup tinggi.“Acara touring ini kami gelar, selain untuk mempererat silaturahmi juga untuk merasakan kecanggihan mesin Yamaha Lexi. Para peserta merasakan kecanggihan dan keunggulan Yamaha Lexi, silahkan disampaikan kepada masyarakat bagaimana kesan setelah merasakan kecanggihan dan kenyamanan Yamaha Lexi,” kata Fahrizal Hamri, SPV Promotion and Motorsport PT Alfa Scorpii selaku sponsor kegiatan tersebut dalam pers rilisnya Jumat, (09/12/2022).

Para peserta telah merasakan pengalaman touring dengan Lexi mengakui manfaat dari fitur-fitur dan teknologi modern. Kenyamanan dirasakan betul karena jok yang lebih panjang, ruang kaki yang lega, ban lebar dan tubeless, suspensi tabung (hanya ada di Lexi S).

Bodi ramping dan handle bar MAXI Yamaha membuat handling terasa nyaman. Electric power socket (colokan charger handphone) sangat membantu mengisi daya handphone saat perjalanan jauh. Lampu depan LED LEXi pun membantu saat touring melewati gelapnya malam. Lampu hazard juga berguna agar pengendara berhati-hati, memberikan tanda dalam kondisi darurat.

Salah seorang konsumen pengguna Lexi S, Bimo, menikmati betul perjalannya bersama skutik berteknologi Blue Core dan VVA (Variable Valve Actuation) itu. ”Riding-nya enak rasanya ringan dan nyaman. Saya memang suka touring,” ungkapnya.

Sementara itu, Wahyu, salah satu pengguna Yamaha Lexi S yang berkesempatan mengikuti kegiatan tersebut menyatakan kagum dengan iritnya kendaraan yang ditungganginya. ”Rasanya nyaman pakai Lexi di touring itu. Mumpuni buat jarak jauh, irit, di jalan berkelok-kelok handling nyaman, power enak. Dengan Lexi S di jalan tidak rata terasa nyaman karena suspensi tabungnya,” paparnya.

“Kita berharap kedepannya RILEXCO semakin solid dan semoga dengan adanya acara Family Gathering ini semakin meningkatkan rasa kekeluargaan diantara sesama member RILEXCO, saling lebih mengenal sesama member maupun keluarga member,” ujar Helmi, Ketua RILEXCO.

Helmi yang didampingi humas RILEXCO, Herman mengucapkan, terimakasih banyak kepada panitia yang sudah bekerja keras bertukar pikiran untuk menyukseskan acara. Pengurus yang sudah membantu memonitor dan memberi masukan-masukan, member yang antusias untuk memeriahkan acara famgath tahun ini dan Sponsor acara yang sudah support acara ini.

“Sebuah komunitas yang tetap on the track mematuhi peraturan yang ada pada AD/ART dan diselaraskan dengan kekeluargaan yang dimana berkomunitas di situ ada keluarga, dengan seperti itu akan terjalin hubungan emosional dan menjadi bagian dari hidup (Keluarga Kedua). Satu kata terakhir "Jadilah Besar Jangan Memudar," ujar Helmi.

(BBG/JG)

Baca Juga

Rekomendasi