Keseruan Uji Coba Rute Pembalap F1 Powerboat

Keseruan Uji Coba Rute Pembalap F1 Powerboat
Uji coba rute pembalap F1 Powerboat (Analisadaily/David Hilton Purba)

Analisadaily.com, Balige - Hari pertama penyelenggaraan ajang internasional F1 Powerboat di Balige, Toba, Sumut, para pembalap dari beberapa negara melakukan uji coba rute di perairan Danau Toba, Jumat (24/2).

Tampak para tim menurunkan unit boat ke Danau Toba menggunakan alat yang telah disediakan, sembari melakukan pemanasan mesin sebelum melakukan uji coba rute. Satu per satu unit boat muncul di Danau Toba yang disambut teriakan penonton di tribun dan pinggiran Danau Toba.

Pada hari pertama ini, hadir Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut B Pandjaitan, Gubernur Sumut, Edy Rahmayadi, Pangdam I BB, Kapolda Sumut, Bupati Toba, serta wakil bupati.

Luhut di sela-sela melihat uji coba rute, mengatakan sangat luar biasa atas terselenggaranya ajang internasional F1 Powerboat ini. Selain diliput ratusan media, baik lokal maupun media luar, ajang ini juga akan disaksikan secara live oleh 180 juta penonton yang tersebar di seluruh dunia.

“Tentunya, akan berpengaruh besar terhadap peningkatan wisatawan asing yang akan datang berkunjung ke Danau Toba. Tempat ini memang luar biasa, mudah-mudah nanti even internasional ini dapat terselenggara dengan sukses. Di even internasional ini saya bangga dengan adanya dibuat atau digelar UMKM,” ujarnya.

Luhut juga berterima kasih kepada Gubernur Sumut, Bupati Toba, InJourney, dan semua pihak yang terlibat, baik TNI, Polri, medis, dan media.

“Saya berharap seluruh penyelenggaraan mulai hari ini sampai hari minggu, Presiden berencana akan hadir ,saya berharap kita mendukungnya,” sebutnya.

Sebelumnya, masyarakat sangat antusias untuk menonton F1 Powerboat. Bahkan banyak rela berjalan kaki karena dilakukan rekayasa lalu lintas di Balige, Toba, serta dirangkai berbagai seni budaya.

(VIT/RZD)

Baca Juga

Rekomendasi