Parlindungan Siregar Koordinasikan Daftar Pemilih di Lapas

Parlindungan Siregar Koordinasikan Daftar Pemilih di Lapas
Kepala Lembaga Pemasyarakatan Klas II B Siborongborong, Parlindungan Siregar saat di kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tapanuli Utara, Rabu (22/3) (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Siborongborong - Kepala Lembaga Pemasyarakatan Klas II B Siborongborong, Parlindungan Siregar, bersama jajaran melakukan ke kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tapanuli Utara.

"Kita koordinasi terkait daftar pemilih yang ada di Lapas Siborongborong," ujar Parlindungan, Rabu, (22/3).

Dia mengatakan, menjelang pemilihan umum (Pemilu) 2024, Lapas klas II B Siborongborong akan memenuhi hak warga binaan pemasyarakatan (WBP).

"Serta terus melakukan koordinasi terkait pendataan jumlah warga binaan yang memiliki hak pilih, sehingga seluruh warga binaan yang memenuhi syarat bisa terdaftar sebagai pemilih," katanya.

Pada kesempatan itu, ia juga menyinggung terkait permintaan Tempat Pemungutan Suara (TPS) khusus di Lapas Siborongborong sehingga nantinya tidak menjadi kendala dalam hal pemenuhan hak konstitusi warga binaan.

"Kami beharap permintaan TPS khusus di Lapas Siborongborong, dapat berjalan dengan baik sehingga tidak menjadi kendala dalam pemenuhan hak konstitusi bagi warga binaan," tambahnya

(CAN/CSP)

Baca Juga

Rekomendasi