Arus Balik, Rocky Marpaung Imbau Pengendara Utamakan Keselamatan

Arus Balik, Rocky Marpaung Imbau Pengendara Utamakan Keselamatan
Kepala Kepolisian Resor Asahan, AKBP Rocky Hasuhunan Marpaung mengatur lalu lintas di perlintasan Kereta Api Sentang Palang, Kelurahan Sentang, Kabupaten Asahan, Rabu (26/4).  (Analisadaily/Arifin)

Analisadaily.com, Kisaran - Kepala Kepolisian Resor Asahan, AKBP Rocky Hasuhunan Marpaung, memastikan kenyamanan dan kelancaran lalu lintas pada masyarakat maupun pengendara yang melintas di jalur Medan-Rantau Prapat tersebut. Jalur ini mengalami peningkatan volume kendaraan saat arus balik Idul Fitri 1444 H.

"Kita melaksanakan pengaturan dan pengecekan untuk memastikan kelancaran," kata Rocky usai mengatur lalu lintas di perlintasan Kereta Api Sentang Palang, Kelurahan Sentang, Kabupaten Asahan, Rabu (26/4).

Dia menjelaskan Polres Asahan dan Polsek sejajaran Asahan telah mendirikan pos pengamanan dan pos pelayanan di sepanjang jalur Medan-Rantau Prapat.

"Kita juga mengimbau pengendara agar mengutamakan keselamatan selama berpergian dengan mematuhi peraturan lalu lintas, mengecek kelengkapan kendaraan dan tidak saling mendahului," tegasnya.

(ARI/CSP)

Baca Juga

Rekomendasi