WBP Rutan Tarutung Ikuti Pemeriksaan HIV/AIDS

WBP Rutan Tarutung Ikuti Pemeriksaan HIV/AIDS
Pemeriksaan HIV/AIDS (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Tarutung - Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas II B Tarutung bekerja sama Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Hutabaginda melakukan pemeriksaan penyakit HIV/AIDS terhadap Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), Kamis (11/5).

Kepala Rumah Tahanan Negara (Karutan) Kelas II B Tarutung, Ismet Sitorus mengatakan, pemeriksaan HIV/AIDS ini dilakukan dalam rangka mencegahan dan deteksi dini penyakit.

"Pencegahan dan deteksi dini penularan penyakit HIV/AIDS di dalam Rutan Tarutung," ujarnya.

Pihaknya berharap dengan dilakukan pemeriksaan HIV/AIDS ini, nantinya akan membantu WBP mendapatkan penanganan yang lebih cepat.

"Artinya dengan adanya deteksi dini HIV akan membantu seseorang mendapatkan pengobatan lebih cepat, sehingga infeksi HIV tidak berkembang menjadi AIDS," pungkasnya.

Ismet mengapresiasi dan berterima kasih kepada pihak tim kesehatan Puskesmas Hutabaginda yang telah mendukung kegiatan pemeriksaan ini.

"Terima kasih kepada tim kesehatan yang telah mendukung pelaksanaan pemeriksaan HIV/AIDS ini dengan baik," pungkasnya.

(CAN/RZD)

Baca Juga

Rekomendasi