Halalbihalal KAHMI Sumut Dihadiri 500 Orang, Solid Bergerak untuk Negeri

Halalbihalal KAHMI Sumut Dihadiri 500 Orang, Solid Bergerak untuk Negeri
Sejumlah tokoh foto bersama dalam kegiatan halalbihalal KAHMI Sumut. (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Medan - Halalbihalal Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Sumatera Utara tahun 2023/1444 H berlangsung sukses dan meriah. Sekitar 500 orang memadati Aula Tengku Rizal Nurdin, Rumah Dinas Gubernur Sumatera Utara, Kamis (18/5) malam.

Sejumlah tokoh turut hadir dalam acara yang diketuai Mansyur Hidayat Pasaribu dengan sekretaris Zufri Hidayat tersebut. Di antaranya Gubernur Sumatera Utara H Edy Rahmayadi, Presidium Majelis Nasional KAHMI H Ahmad Doli Kurnia Tandjung dan Raden Romo Syafii, H Syamsul Arifin, T Erry Nuradi, Afif Abdillah Lubis, Anggota DPD RI Faisal Amri dan pengurus KAHMI dari 24 kabupaten/kota se- Sumatera Utara, akademisi serta tokoh politik lainnya.

Bertema "KAHMI Sumatera Utara Bergerak Bersinergi Bangun Negeri", Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi yang hadir memberi sambutan menilai KAHMI Sumut berhasil menciptakan momentum yang penuh makna dalam menjalin harmoni antara berbagai elemen masyarakat.

"Halalbihalal ini merupakan kebiasaan dan adab umat Islam. Melalui kegiatan ini KAHMI menunjukkan bahwa telah mampu bersinergi lebih baik untuk membangun negeri," ujarnya.

Ketua Komisi II DPR RI Dr. Ir. H, Ahmad Doli Kurnia Tanjung sekaligus Koordinator Presidium MN KAHMI menyampaikan agar anggota KAHMI tidak terpecah belah terhadap perbedaan politik dan ikut berperan menyukseskan pemilu 2024 mendatang.

“Malam hari ini kan acara halalbihalal ya, halalbihalal ini dilaksanakan di tahun politik harapan saya yang pertama ikut terlibat aktif untuk mensukseskan pemilu 2024 dan kemudian ikut juga menjaga supaya pemilu ini pemilu yang menyatukan tidak terbelah seperti 2019,” katanya.

Ketua Umum Majelis Wilayah KAHMI Sumut H. Rusdi Lubis juga mengimbau agar anggota KAHMI dapat berperan aktif agar manfaatnya dapat dirasakan masyarakat, mengingat anggota KAHMI kebanyakan berasal dari berbagai partai politik.

“KAHMI ini, di dalamnya semua partai politik ada, partai politik ada di dalamnya. Maka, harapan kita semua anggota KAHMI bisa masing masing mengambil perannya untuk baik di DPRD tingkat kabupaten, provinsi, maupun pusat sehingga kita itu nanti bertemu, di satu titik dan pertemuan itulah yang kita harapkan dapat menjadikan KAHMI bermanfaat bagi masyarakat, bangsa dan negara,” kata Rusdi Lubis.

Acara HalalBihalal KAHMI Sumut diisi dengan ceramah yang diisi oleh Romo Raden Muhammad Syafii yang juga Presidium Majelis Nasional KAHMI. Dalam tausiyahnya, Romo menekankan agar anggota KAHMI harus tetap ber-HMI.

“Tetaplah ber-HMI, yang Islam dan ke-Indonesiaannya satu tarikan napas,” katanya.

Ia berharap kegiatan halalbihalal yang diadakan oleh KAHMI ini diharapkan dapat menjadi momentum positif dalam menguatkan persatuan dan kerukunan umat beragama di Indonesia. Dengan melibatkan tokoh publik dan berbagai elemen masyarakat, KAHMI berkomitmen untuk terus berperan aktif bersinergi membangun bangsa seperti tema yang diusung pada acara ini.

Ketua Panitia Mansyur Hidayat Pasaribu, M.Pd menyampaikan terima kasih kepada pihak yang terlibat menyukseskan acara ini. Ia menyebut kegiatan ini akan menjadi agenda tahun KAHMI Sumut dan akan digelar lebih meriah lagi.

“Alhamdulillah terima kasih, acara kita sukses acara ini dihadiri oleh sekitar 500-600 orang dan dihadiri oleh berbagai majelis daerah. Kami berterima kasih kepada semua pihak yang sudah menyukseskan acara ini,” ungkap Mansyur yang juga Ketua Majelis Daerah KAHMI Deliserdang.

(BR)

Baca Juga

Rekomendasi