Rumah Makan di Jalan Kapten Jumhana Terbakar

Rumah Makan di Jalan Kapten Jumhana Terbakar
Kebakaran di Jalan Kapten Jumhana Lingkungan 13, Kelurahan Suka Rame II, Kecamatan Medan Area, Minggu (21/5). (Analisadaily/Istimewa)

Analisadaily.com, Medan - Sebuah tempat usaha yang berada di Jalan Kapten Jumhana Lingkungan 13, Kelurahan Suka Rame II, Kecamatan Medan Area dilahap sijago merah, Minggu (21/5). Dalam peristiwa ini tidak ada korban jiwa

Warga sekitar lokasi uang melihat kejadian itu langsung membantu untuk memadamkan api dan sebagian warga lainnya menghubungi petugas pemadam kebakaran.

"Mendapat informasi dari masyarakat petugas pemadam kebakaran dan BPBD Kota Medan langsung menuju lokasi kebakaran," kata Manager Pusdalops-PB BPBD Kota Medan, Ronald Sihotang.

Ronald menuturkan objek yang terbakar merupakan tempat usaha atau rumah makan.

"Di mana, persentase kebakaran mencapai lebih kurang 50 persen," tuturnya.

Terkait penyebab kebakaran, pemadam kebakaran dan BPBD Kota Medan belum mengetahuinya karena masih dalam penyelidikan.

"Penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan. Sementara untuk korban jiwa tidak ada atau nihil," sambung Ronald.

Ronald menambahkan bahwa api dapat dipadamkan oleh Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Medan pada pukul 14.15 WIB.

"Kebakarannya tadi sekitar pukul 13.30 WIB dan api berhasil dipadamkan petugas pukul 14.15 WIB," tambahnya.

(JW/CSP)

Baca Juga

Rekomendasi